45 Menit Lagi Semen Padang jadi Tim Pertama Lolos Semifinal, Asal...

jpnn.com - SOLO- Semen Padang berpeluang menjadi tim pertama yang lolos ke semifinal Piala Jenderal Sudirman. Itu melihat hasil Kabau Sirah yang sementara unggul 2-0 atas Mitra Kukar di Stadion Manahan Solo, Selasa (15/12) sore.
Dua gol Semen Padang di babak pertama dicetak oleh Vendry Mofu pada menit ke-17 dan Irsyad Maulana pada menit ke-27. Andai pasukan Nilmaizar itu sukses mempertahankan keunggulan sampai 45 menit ke depan atau sampai laga usai, maka mereka ada di posisi aman. Pasalnya, poin mereka tak mungkin lagi disalip dua kontestan lainnya di grup D.
Saat ini, Semen Padang memiliki tiga poin hasi kemenangan 2-1 atas PS TNI, Sabtu (12/12) lalu. Kemenangan di laga ini, membuat mereka mengumpulkan enam poin, titik aman.
Sementara itu, saingan lain Persija dan PS TNI masih nol poin dan akan saling bunuh dalam laga Malam nanti. Mitra Kukar sendiri sudah mengoleksi tiga poin. (dkk/jpnn)
SOLO- Semen Padang berpeluang menjadi tim pertama yang lolos ke semifinal Piala Jenderal Sudirman. Itu melihat hasil Kabau Sirah yang sementara unggul
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Cek Klasemen Final Four Proliga 2025: Jakarta LavAni Belum Terkalahkan
- Heri TMJ Juara Batulicin Open 2025, Raih Hadiah Biliar Terbesar di Indonesia
- Kelsey Robinson Masih Belum Bisa Bawa Electric PLN Raih Kemenangan
- Popsivo Polwan Menang, Cek Klasemen Final Four Proliga 2025
- Debut Manis HydroPlus Strikers & MilkLife Shakers Raih Runner-up di JSSL Singapore 7’s 2025
- Legenda Basket Indonesia Saling Sikut Menjelang IBL All Star 2025