47 Selamat, 7 Tewas dan Satu Korban Belum Ditemukan

jpnn.com - KALTIM - Kepala Biro Komunikasi dan Informasi Publik Kementerian Perhubungan Hemi Pamuraharjo mengupdate perkembangan baru Kapal KM Vega, yang tenggelam di perairan Aru, Kalimantan Timur, Kamis (5/5) kemarin.
Dari 55 orang yang ada di kapal itu, 47 korban sudah ditemukan oleh tim SAR gabungan, yang langsung terjun ke lokasi tenggelamnya KM Vega.
"Sampai dengan saat ini telah ditemukan 47 korban dalam kondisi selamat dan tujuh korban meninggal," ujar Hemi dalam siaran persnya, Jumat (6/5).
Sementara satu penumpang, sampai Jumat sore masih dalam pencarian tim SAR. Operasi SAR gabungan, sambung Hemi, sudah dilakukan dengan dukungan berbagai unsur.
Yakni dari Unit Penyelenggara Pelabuhan (UPP) Tana Paser, Basarnas, BPBD Tanah Paser, Polres Tana Paser, Polair.
"Juga dari Angkatan Laut, Kodim dan masyarakat setempat. Satu korban masih dalam pencarian," tandas Hemi. (chi/jpnn)
KALTIM - Kepala Biro Komunikasi dan Informasi Publik Kementerian Perhubungan Hemi Pamuraharjo mengupdate perkembangan baru Kapal KM Vega, yang tenggelam
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kapolda Riau Copot Kapolsek Bukit Raya Gegara Aksi Brutal Debt Collector
- Ciptakan Rasa Aman Bagi Wisatawan, Pemkot Palembang Pasang CCTV di BKB
- Oknum Guru PPPK di Lombok Timur Dipecat, Ini Sebabnya
- 4 Debt Collector Penganiaya Wanita di Halaman Polsek Bukit Raya Ditangkap, 7 Lainnya Buron
- Besok, 621 CASN Kota Mataram Terima SK, Gaji Aman
- Gereja Katedral Bandung Gelar Misa Khusus Wafatnya Paus Fransiskus