Detik-Detik Pesawat Rimbun Air Hilang Kontak di Papua

jpnn.com, JAYAPURA - Kapolres Intan Jaya AKBP Sandi Sultan membenarkan pesawat Rimbun Air dengan nomor penerbangan PK OTW hilang kontak dalam penerbangan Nabire-Sugapa, Kabupaten Intan Jaya, Papua, Rabu pukul 07.37 WIT.
AKBP Sandi mengatakan saat ini tim SAR gabungan sedang melakukan pencarian.
Pesawat Rimbun Air yang dikemudikan pilot Mirza dan Co Pilot Fajar serta teknisi Iswahyudi dilaporkan hilang kontak pukul 07.37 WIT.
"Pesawat yang membawa bahan bangunan dari Nabire dilaporkan terbang pukul 06.40 WIT," kata Sandi Sultan yang dihubungi dari Jayapura.
Airnav Sugapa sempat melakukan komunikasi terakhir dengan pilot pukul 07.30 WIT sebelum dinyatakan hilang kontak.
"Saat ini pencarian sedang dilakukan," katanya. (antara/jpnn)
Video Terpopuler Hari ini:
Pesawat Rimbun Air dengan nomor penerbangan PK OTW hilang kontak sekitar pukul 07.37 WIT.
Redaktur & Reporter : Rah Mahatma Sakti
- Fiersa Besari Bakal Pulang Dari Timika Esok Hari
- Tokoh Pemuda Papua Gifli Buiney Dukung Program Ketahanan Pangan Nasional
- Wamendagri Ribka Haluk Apresiasi Kinerja Pansel DPRP Papua Tengah
- Bupati Pegunungan Bintang Harap Anggaran yang Kena Efisiensi Bisa Dikembalikan
- Yan Mandenas Minta MBG dan Pendidikan Gratis Jangan Dibenturkan
- Ratusan Pelajar di Wamena Demo Tolak Program Makan Bergizi Gratis