5 Bulan Buron, Akhirnya Tertangkap Juga
jpnn.com - BANJARMASIN - Sepandai-pandai tupai melompat akhirnya jatuh juga. Peribahasa itu yang mungkin tepat ditujukan kepada Ahmad Efendi alias Andi (35) warga Kelayan B Gg Bersama Rt 21, Banjarmasin Selatan.
Meski lima bulan berhasil lari dari kejaran jajaran Polsek Banjarmasin Selatan setelah melakukan penganiayaan terhadap Ahmad Kurdi (25) warga Pekapuran Raya 1 Agustus 2016 silam, lelaki ini berhasil ringkus tengah pekan lalu.
"Lima bulan lebih kami melakukan pengejaran terhadap pelaku, namun sempat kesulitan mencari keberadaannya,” terang kanit Reskrim Ipda Sugiyanto kepada Radar Banjarmasin.
“Tapi berkat kerja keras anggota, pelaku akhirnya bisa kami ringkus. Korbannya saat itu sempat opname di RS, karena luka di perut akibat tusukan senjata tajam pelaku," kata Sugiyanto. (lan/ema/jos/jpnn)
BANJARMASIN - Sepandai-pandai tupai melompat akhirnya jatuh juga. Peribahasa itu yang mungkin tepat ditujukan kepada Ahmad Efendi alias Andi (35)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Jadi Tersangka Korupsi Dana Desa, Oknum Kades di Jember Ditahan Polisi
- Mengubah Sampah Jadi Pulsa, Begini Caranya
- Dor! Mulyono Ditembak Tim Polda Riau, Dia Bawa Sabu-Sabu Senilai Rp 30 Miliar
- Jalan Utama Penghubung Riau-Sumbar Putus Total, Ini Alternatifnya
- 22 Los Pedagang di Pasar Pelelangan Ikan Sodoha Kendari Terbakar, Penyebab Masih Diselidiki
- Catat ya, PPPK Bukan Sekadar Pengganti Baju Honorer