5 Bulan Dirawat di RS, Keluarga Olga tak Sampai Hati Jual Rumah

jpnn.com - BERBAGAI kabar miring menerpa Olga Syahputra setelah lima bulan terbaring di rumah sakit. Terlebih sikap keluarga yang kerap menutupi kondisi Olga yang sebenarnya menimbulkan berbagai dugaan. Kabar terakhir, pihak keluarga dikabarkan telah menjual rumah Olga guna membayar biaya rumah sakit di Singapura. Namun, kabar tersebut dibantah oleh Manager Olga Syahputra, Vera.
"Rumah nggak dijual, kok dibilang dijual, demi Allah, nggak dijual. Mungkin orang salah kira, karena rumah sampingnya Olga, di situ memang ada tulisan dijual. Orang mungkin ngira itu rumah Olga," ungkap Vera di salah satu infotainment, Sabtu (11/10).
Diakui wanita yang kerap disapa Mak Vera ini bahwa biaya berobat Olga tidak sedikit, namun pihak keluarga tak sampai hati untuk menjual rumah jeri payah pria yang kerap tampil kemayu itu. Menurut Vera, masih ada rejeki Olga meski ia tengah terbaring sakit.
"Masih ada rejeki dan uangnya Olga, masih ada uangnya Bang Billy (adik Olga Syahputra), hasil film juga masih ada kok, alhamdulillah," seru Vera.
Ia pun tak menyangka ada orang yang setega itu memberitakan kondisi Olga yang aneh-aneh. "Masa uang sejarah (rumah) main jual gitu aja. Kan kalau mau jual rumah harus pakai tanda tangan Olga, nggak bisa main jual aja. Kenapa orang pada jahat banget yang ngomong gitu," sesal dia.
Hal senada juga disampaikan Billy. Sampai hari ini, pihak keluarga masih bisa membayar biaya rumah sakit. "Jangan sampai rumah dijual, nggak sampailah. Masih ada uang tabungan meski dikit," imbuhnya. (chi/jpnn)
BERBAGAI kabar miring menerpa Olga Syahputra setelah lima bulan terbaring di rumah sakit. Terlebih sikap keluarga yang kerap menutupi kondisi Olga
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Bikin Ramadan Makin Seru, Film Wicked Hingga Paddington In Peru Tayang di Catchplay+
- Soal Video Anak Menangis, Baim Wong Akhirnya Beri Penjelasan
- Sidang Perceraian Baim Wong dan Paula Verhoeven Dilanjut Pekan Depan, Ini Agendanya
- Ruben Onsu Kirim Doa dan Semangat untuk Wendi Cagur
- Aura Kasih Tutup Kemungkinan Rujuk dengan Eryck Amaral
- Reza Gladys Alami Kerugian Imbas Rumor Produk Ilegal, Penjualan Menurun