5 Bus Terbakar di Garasi Kantor Dishub Nabire, Siapa Pelakunya?
jpnn.com, NABIRE - Penyidik dari Polres Nabire, Papua masih menyelidiki kasus lima unit bus terbakar di garasi Kantor Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Nabire.
Bus yang terbakar itu merupakan kendaraan angkutan milik Dishub Nabire.
"Penyelidikan hingga kini masih berlangsung untuk memastikan penyebab kebakaran karena peristiwa itu menghanguskan bus dan garasi parkir bus," kata Kabid Humas Polda Papua Kombes Ahmad Kamal, di Jayapura, Minggu (29/8).
Dia menjelaskan bahwa kebakaran yang terjadi pada Sabtu (28/8), sekitar pukul 15.30 WIT itu menghanguskan bus yang terparkir di garasi Kantor Dishub Kabupaten Nabire.
Api baru bisa dipadamkan sekitar pukul 16.30 WIT, setelah kendaraan water canon milik Polres Nabire dikerahkan untuk membantu pemadaman bus terbakar tersebut.
"Saat ini penyidik masih meminta keterangan saksi-saksi guna memastikan penyebab kebakaran," ujar Kombes Kamal.
Perwira menengah Polri itu menyebut tidak ada korban jiwa dalam kejadian itu. Pihaknya juga belum mengetahui berapa nilai kerugian akibat kebakaran tersebut.
Kamal mengatakan seorang saksi bernama Since Landeng (51), karyawan Dishub Nabire sudah dimintai keterangan penyidik.
"Penyidik akan meminta keterangan saksi lain," ucap Kombes Ahmad Kamal. (antara/jpnn)
Penyidik Polres Nabire masih menyelidiki penyebab bus terbakar di garasi Kantor Dishub Nabire, Papua pada Sabtu (28/8).
Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam
- Calon Bupati Biak Numfor Jadi Tersangka Pelecehan Seksual Sesama Jenis
- Mantan Bupati Ini Ditangkap Polisi terkait Pencabulan Anak
- Pabrik di Kawasan Industri Terboyo Terbakar, Damkar Semarang Kerahkan Seluruh Personel
- Ini Upaya Propan Raya dan LPJK dalam Perlindungan Gedung dari Kebakaran
- Suket Dipalsukan Cawagub Papua, Pria ini buat Surat Terbuka untuk Presiden Prabowo
- Kebakaran Gudang Alat Dekorasi di Bogor Sebabkan Satu Orang Meninggal