5 Cessna Lagi Layani Pedalaman
Jumat, 05 Februari 2010 – 17:48 WIB
5 Cessna Lagi Layani Pedalaman
JAKARTA -Tahun ini PT ASI Pudjiastuti Aviation (Susi Air) melakukan penambahan armada sebanyak lima unit Cessna C208B Grand Caravan. Direktur Jenderal Perhubungan Udara Kementerian Perhubungan (Kemhub), Herry Bakti S Gumay, mengatakan, lima unit pesawat tersebut didatangkan hingga akhir Februari ini.
"Pekan ini, dua unit datang. Sisanya akan pekan depan," katanya di Jakarta, Jumat (5/2). Pembelian dilakukan pada ajang Singapore International Air Show 2010. Saat ini, Susi Air telah mengoperasikan pesawat yang sama sebanyak 13 unit. Pesawat ini dioperasikan untuk rute-rute antar-kabupaten/kota di pedalaman Sumatera, Kalimantan, Sulawesi, dan Papua.
Pesawat dengan kapasitas 12-14 penumpang yang telah dimiliki ini dibuat antara tahun 2004 dan 2009. Sedangkan untuk yang baru ini, Susi langsung memesannya dari Cessna Aircraft Company, yang bermarkas di Wichita, Kansas, Amerika Serikat.
Susi Air sendiri berencana menambah lebih kurang 18 unit pesawat berbadan kecil. Tiga jenis pesawat yang diincar adalah Cessna Grand Caravan, New Piagio Avanti, dan Porter. Saat ini armada Susi Air berjumlah 22 unit. Dana yang dipersiapkan untuk menambah armada sekitar Rp200 miliar.
JAKARTA -Tahun ini PT ASI Pudjiastuti Aviation (Susi Air) melakukan penambahan armada sebanyak lima unit Cessna C208B Grand Caravan. Direktur Jenderal
BERITA TERKAIT
- Iwan Sunito Siap Dukung Program 3 Juta Rumah Lewat Kolaborasi Swasta
- Rencana Impor Diklaim Tak Bakal Ganggu Swasembada Pangan Nasional
- Dirut Bank DKI Jamin Dana Nasabah Aman dan Non-tunai KJP Plus Tetap Lancar
- Harga Emas Antam Hari Ini 20 April 2025, UBS dan Galeri24 Sama Saja
- Transaksi Tabungan Emas Pegadaian Diproyeksikan Naik 10 Kali Lipat pada Akhir April
- 165.466 Kendaraan Meninggalkan Jabotabek saat Libur Panjang