5 Destinasi Wisata di Gunungkidul Selain Pantai, Tak Kalah Indah

5 Destinasi Wisata di Gunungkidul Selain Pantai, Tak Kalah Indah
Pemandangan dari sekitar objek wisata Bukit Pengilon, Kabupaten Gunungkidul. Foto: M. Sukron Fitriansyah/JPNN.com

jpnn.com - Kabupaten Gunungkidul, Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) memiliki bentang alam yang memesona.

Daerah ini terkenal dengan hamparan pantai pasir putih yang indah dan batu karang berukuran besar.

Selain pantai, Gunungkidul juga menyimpan pesona alam yang tak kalah menarik untuk dikunjungi. Berikut ini destinasi wisata alternatif selain pantai di Gunungkidul.

1. Bukit Pengilon

Bukit Pengilon berada di wilayah Purwodadi, Kecamatan Tepus, Kabupaten Gunungkidul.

Hamparan rerumputan hijau dan pohon di Bukit Pengilon bikin pemandangan di sekitar jadi asri. Pengunjung bakal betah berlama-lama di sini.

Kemudian, di selatan bukit terbantang Samudera Hindia yang bikin adem mata.

2. Air Terjun Banyutibo

Air Terjun Banyutibo terletak di Balong, Girisubo, Kabupaten Gunungkidul.

Air terjun tersebut cukup unik karena airnya mengalir turun ke laut lepas.

Kabupaten Gunungkidul menyimpan pesona alam yang sayang untuk dilewatkan, berikut ini objek wisata kerennya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News