5 Fakta Hwasong-17, Rudal Korut yang Bisa Hujani AS dengan Bom Nuklir

5 Fakta Hwasong-17, Rudal Korut yang Bisa Hujani AS dengan Bom Nuklir
Pemimpin Korea Utara Kim Jong Un bersama dua ajudannya berjalan di depan rudal berukuran jumbo yang diduga adalah ICBM Hwasong-17. Foto: KCNA via Reuters

jpnn.com, PYONGYANG - Korea Utara mengaku telah berhasil melakukan uji coba peluncuran rudal balistik antarbenua (ICBM), Hwasong-17.

Para analis menduga ini adalah pertama kalinya Korut sukses meluncurkan sistem tersebut, mengingat klaim-klaim Pyongyang sebelumnya diragukan kebenarannya.

Dilansir Reuters, Sabtu (19/11), ini sejumlah fakta mengenai senjata pemusnah massal berukuran jumbo tersebut:

1. SEBERAPA BESAR RUDALNYA?

Hwasong-17 adalah rudal berhulu ledak nuklir terbesar yang dimiliki Korea Utara, dan merupakan ICBM mobil berbahan bakar cair terbesar di dunia.

Diameternya diperkirakan antara 2,4 dan 2,5 meter, dan massa totalnya, ketika diisi bahan bakar penuh, kemungkinan antara 80.000 dan 110.000 kg, menurut 38 North, sebuah program yang berbasis di AS yang memantau Korea Utara.

Tidak seperti ICBM Korea Utara sebelumnya, Hwasong-17 diluncurkan langsung dari kendaraan transporter, erector, launcher (TEL) dengan 11 gardan, menurut foto yang ditunjukkan oleh media pemerintah.

2. SEBERAPA JAUH BISA TERBANG?

Ukuran Hwasong-17 telah mendorong analis berspekulasi bahwa senjata itu dirancang untuk membawa banyak hulu ledak

Sumber Reuters

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News