5 Fakta Menarik Jelang Real Madrid vs Chelsea, Nomor 2 Wajib Diwaspadai Tuan Rumah
jpnn.com, MADRID - Real Madrid akan menjamu Chelsea pada leg kedua perempat final Liga Champions.
Duel Madrid vs Chelsea akan berlangsung di Santiago Bernabeu, Rabu (13/4) dini hari WIB.
El Real sedikit di atas angin berkat kemenangan 3-1 pada leg pertama lalu.
Namun, situasi itu tak boleh membuat Madrid jemawa sedikit pun. Pasalnya, Chelsea punya rekor cukup apik ketika berlaga di luar kandang.
Ada baiknya sebelum menyaksikan duel big match tersebut, kita simak sejumlah fakta menarik dari kedua tim.
1. Performa Kedua Tim Jomplang
Penampilan Chelsea dan Madrid bak bumi dan langit. Los Blancos mampu menyapu bersih tiga laga terakhir dengan kemenangan, termasuk ketika menghajar Chelsea.
Adapun The Blues menelan dua kali kalah dan hanya sekali menang dalam tiga kesempatan itu.
2. Rekor Mentereng Chelsea di Partai Tandang
The Blues punya rapor apik ketika berlaga di luar Stamford Bridge. Mereka cuma kalah dua kali dari 21 laga tandang di kompetisi Eropa, dengan perincian 14 kali menang, 5 kali seri, dan 2 kali kalah.
Ini dia 5 fakta menarik jelang duel Real Madrid vs Chelsea. Nomor 2 wajib diwaspadai tuan rumah
- Real Madrid Juara Piala Interkontinental, Carlo Ancelotti Pelatih Tersukses Los Blancos
- Real Madrid Juara Piala Interkontinental 2024
- Vinicius Junior Pemain Pria Terbaik FIFA 2024
- Carlo Ancelotti: Penting Bagi Real Madrid Menjuarai Piala Interkontinental 2024
- Dinyatakan Positif Doping, Mykhailo Mudryk Membantah Keras
- Liga Spanyol: Madrid Gagal Rebut Puncak Klasemen dari Barcelona