5 Fakta Terbaru 4 Mayat di Citra 1 Kalideres, Ada Titik Terang, Poin Terakhir Bikin Dahi Mengernyit
Dia hanya meminta masyarakat untuk bersabar dan menyerahkan proses penyidikan kepada Kepolisian agar seluruh fakta terungkap.
5. Tumpukan Sampah di Dalam Rumah
Polda Metro Jaya menemukan bukti baru berupa tumpukan sampah makanan di dalam rumah korban.
"Sore hari ini (Rabu, 16/11) kita temukan gunungan sampah yang ada di dalam. Jadi bisa kita asumsikan sementara, nanti ahli yang akan menjelaskan," kata Kombes Hengki Haryadi di lokasi rumah korban, Rabu.
Sampah bekas makanan dan beberapa barang lain tersebut ditemukan di ruangan belakang rumah korban.
Hengki mengatakan, penemuan sampah makanan ini bisa menimbulkan kesimpulan baru dari penyidikan kasus tersebut.
"Ahli yang akan menjelaskan kenapa kok buang sampahnya di dalam rumah, tidak keluar. Artinya ini menunjukkan yang bersangkutan dengan tetangga dan lain sebagainya, apakah sifatnya ini mengurung diri dan lain sebagainya," kata Kombes Hengki.
Penyidik juga menemukan bukti lain yang dapat mengerucutkan kesimpulan motif tewasnya satu keluarga ini.
Namun, Kombes Hengki belum bisa menjelaskan hal tersebut ke publik.
Berikut ini 5 fakta terbaru dan perkembangan penyidikan kasus penemuan 4 mayat dalam 1 keluarga di Perumahan Citra 1 Kalideres, Jakarta Barat.
- Mayat Bayi Ditemukan dengan Kondisi Memar di Leher, Pelaku Masih Diburu
- Geger, Mayat Pria Tanpa Identitas Tergeletak di Desa Serijabo
- Warga Musi Rawas Temukan Lansia Meninggal Dunia di Kebun Karet
- Hiii, Mayat Wanita Tanpa Kepala Ditemukan di Muara Baru
- PN Jakbar Jelaskan soal Sita Jaminan SPBE di Kalideres yang Diduga Diduduki Hercules Cs
- Jasad Perempuan Setengah Telanjang di Kendal Diduga Korban Pemerkosaan