5 Gol Messi Bantai Leverkusen
Kamis, 08 Maret 2012 – 04:52 WIB
BARCELONA - Benar-benar spektakuler. Itulah kata yang pantas disematkan kepada Barcelona saat menjamu tamunya Bayer Leverkusen pada leg kedua babak 16 besar Liga Champions yang digelar di Stadion Camp Nou, Rabu (8/3) dini hari WIB. Wakil dari Jerman itu dibantai 7-1. Agregat terakhir 10-2 bagi kemenangan Barca dan memastikan diri melaju ke perempat final. Seolah belum puas dengan dua satu gol, Barca terus menekan lini belakang Leverkusen. Skuad Robin Dutt pun hanya rela bertahan menahan gempuran. Dengan leluasa, tim Catalan mengobrak-abrik barisan pertahan hinga unggul 7-0.
Lima gol diborong Messi diciptakan pada menit 25, 42, 49, dan 58 dan 84. Sedangkan dua gol kemenangan Barca disumbangkan Tello, pemain yang menggantikan Andres Iniesta di menit 58 dan 62. Gol satunya-satunya menjadi penghibur tim tamu diukir oleh Karim Bellarabi di menit 90.
Baca Juga:
Sejak kick off babak pertama, anak asuhan Pep Guardiola tampil mendominasi. Pertahanan lawan terus mendapat gempuran dari permainan tiki-taka yang diperagakan. Messi yang lolos dari jebakan off side pemain belakang Leverkusen membuka kemenangan. Dengan aksi brilian kaki kiri Messi saat berhadapan dengan penjaga gawang Bernd Leno, bola dengan mudah dicungkil yang mengarah ke gawang.
Baca Juga:
BARCELONA - Benar-benar spektakuler. Itulah kata yang pantas disematkan kepada Barcelona saat menjamu tamunya Bayer Leverkusen pada leg kedua babak
BERITA TERKAIT
- Pernah Bersama di Timnas Portugal, Cristiano Ronaldo Mendoakan Amorim Sukses di MU
- Hasil Sprint MotoGP Barcelona: Target Pecco Bagnaia Tercapai
- Live Streaming Sprint MotoGP Barcelona: Cek Starting Grid, Rencana Pecco Berhasil
- Hasil Kualifikasi MotoGP Barcelona: Simak Pengakuan Marquez
- Live Streaming Kualifikasi MotoGP Barcelona: Ada yang Tak Percaya Kata Marquez
- Target Kakang Rudianto Bersama Timnas Indonesia di Piala AFF 2024