Pasangan ini Diprediksi Unggul di Pilgub Kalbar
jpnn.com, JAKARTA - Pilkada Kalimantan Barat tinggal menghitung hari. Pasangan Sutarmidji-Ria Norsan adalah pasangan yang saat ini paling berpeluang menang.
Saat ini elektabilitas pasangan (pertanyaan tertutup) Sutarmidji-Ria Norsan diangka 48.5 persen.
Kemudian diikuti pasangan Karolin Margaret Natasa-Suryadman Gidot dengan elektabilitas sebesar 30.0 persen
Lali terakhir pasangan Milton Crosby-Boyman Harun dengan angka sebesar 7.2 persen. Mereka yang belum memutuskan sebesar 14.3 %.
Ini berdasarkan temuan survei terbaru LSI Denny JA. Responden sebanyak 600 dipilih berdasarkan multi stage random sampling.
Wawancara tatap muka dengan responden dilakukan serentak di semua kabupaten/kota di Kalimantan Barat dari l 8 – 14 Juni 2018.
Survei ini dibiayai sendiri sebagai bagian layanan publik LSI Denny JA. Margin of error (MoE) survei ini adalah plus minus 4 persen.
Dari simulasi pertanyaan tertutup, masih terdapat 14.3 % yang belum menentukan pilihan.
Menang atau kalah di Pilgub Jabar juga ditentukan oleh kemampuan kandidat menekan tingkat golput pendukungnya.
- Midji Menang di Kalbar, Presiden Beri Ucapan Selamat
- Masa Tenang, Karolin-Gidot Komitmen Menolak Politik Uang
- Begini Strategi Karolin untuk Mencegah Praktik Korupsi
- Jelang Pencoblosan, Polda Cek Kesiapan Personel dan Sapras
- Kapolda dan Pangdam Memonitor Kesiapan Pengamanan Pilkada
- Survei Fait: Pemilih di Desa Dominan Dukung Karolin-Gidot