5 Hari Pencarian, Satu Korban Hanyut di Sumut Ditemukan Meninggal

jpnn.com, DAIRI - Jasad Putra Marbun (11) yang hanyut di Sungai Renun, Kabupaten Dairi, Sumatera Utara, ditemukan dalam kondisi meninggal dunia.
"Korban warga Dusun Lau Njuhar Desa Magan Molih Kabupaten Dairi ditemukan dalam keadaan meninggal dunia, Selasa (3/3) sekitar pukul 10.00 WIB," ujar Kepala Kantor SAR Medan Toto Mulyono, Rabu.
Pencarian korban itu, kata Mulyono, selama lima hari dengan menggunakan perahu rafting (arung jeram) menyusuri Sungai Lau Renun hingga ke air terjun Sampuran yang berjarak sekitar lebih kurang 15 km dari lokasi kejadian.
Sebelumnya, anggota Polsek Tanah Pinem Polres Dairi masih terus melakukan pencarian dua warga yang hanyut di Sungai Renun Dusun Lau Njuhar 2 Desa Magan Molih, Kecamatan Tanah Pinem, Kabupaten Dairi.
Kapolres Dairi AKBP Leonardo D. Simatupang membenarkan dua warga Dairi hilang di Sungai Renun.
Keduanya bernama Rina boru Marbun (5) penduduk Dusun Lau Njuhar 2 Desa Magan Molih, Kecamatan Tanah Pinem, Kabupaten Dairi, dan Putra Marbun (11) penduduk Dusun Lau Njuhar, Desa Magan Molih, Kecamatan Tanah Pinem, Kabupaten Dairi.
Ia mengatakan bahwa peristiwa hanyutnya kedua korban pada hari Jumat (28/2) sekitar pukul 16.00 WIB. Mereka sedang mandi di sungai.
Pada pukul 18.00 WIB, petugas bersama warga menemukan jasad Rina boru Marbun di sungai dalam keadaan meninggal dunia. Satu orang lagi korban Putra Marbun ditemukan pada hari Selasa (3/3). (antara/jpnn)
Korban bernama Putra Marbun hanyut di sungai saat sedang mandi bersama temannya yang juga meninggal dunia, Rina boru Marbun.
Redaktur & Reporter : Rah Mahatma Sakti
- Menhut Apresiasi Kisah Sukses Transformasi Pelestarian Alam di Tangkahan
- Gelombang 4 Meter Berpotensi Terjadi di Perairan Barat Kepulauan Nias, Waspada
- Kunjungi Sumut, Komisi VII DPR: Tak ada PHK di Lembaga Penyiaran Publik
- Anggap Sumut Darurat Narkoba, Sahroni Minta Polda hingga BNN Kerja Sama
- Sidang Tuntutan Korupsi APD Covid-19 di Sumut Ditunda, Ini Masalahnya
- Jaga Kestabilan Harga Pangan, PUD Kota Medan Rutin Gelar Pasar Keliling