5 Hari Tak Pulang, Suhai Ditemukan Tak Bernyawa di Tambak
Diceritakan, pihak keluarga telah ikhlas dengan kepergian almarhum dan jenazah korban Suhai telah di makamkan di Desa Pulu Beruang Kecamatan Tulung Selapan Kabupaten OKI pada Jumat (7/10) sore.
Sementara itu Camat Tulung Selapan, M Soleh saat dikonfirmasi, dalam peristiwa yang membuat korban Suhai meninggal dunia ini, dari keterangan keluarga diduga disambar petir, karena seperti luka bakar.
"Korban diduga tersambar petir, kondisi korban ditemukan seperti terbakar. Karena korban ini sudah beberapa hari tidak pulang," terang Soleh.
Dijelaskan Soleh, dari pengakuan keluarganya Arifai, korban ini terakhir pamit pergi ke tambak pada Sabtu (1/10) dan biasanya Rabu atau Kamis pulang. Rupanya korban tidak pulang-pulang.
Sehingga membuat keluarga menyusul ke tambak pada Jumat 7 Oktober 2022 dan mendapati korban sudah meninggal dunia. (*/sumeks)
Suhai, 67, warga Dusun 1 Desa Sungai Pedada, Kecamatan Tulung Selapan, Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI), Sumsel, yang dilaporkan hilang ditemukan tak bernyawa
Redaktur & Reporter : Budianto Hutahaean
- 36 Orang di Sumsel Meninggal Akibat DBD, Waspada!
- Mayat Bayi Ditemukan dengan Kondisi Memar di Leher, Pelaku Masih Diburu
- Video Narapidana di OI Diduga Berpesta Narkoba di Sel Viral, Ini Kata Kadivpas
- Ganesha Operation Bekali Siswa Sumsel Menghadapi Seleksi Masuk Perguruan Tinggi yang Ketat
- Geger, Mayat Pria Tanpa Identitas Tergeletak di Desa Serijabo
- Sanksi Pidana Menanti Kades & Lurah yang Melanggar Netralitas di Pilkada 2024