5 Kabar Terbaru Kasus Brigadir J, Bukti Signifikan & Fakta Baru Berupa Foto, Bikin Penasaran

1. Bukti Tambahan Berupa Hasil Tes Usap PCR
Komnas HAM mendapatkan bukti tambahan berupa hasil tes usap PCR yang dilakukan di rumah pribadi Irjen Ferdy Sambo.
"Artinya, sudah ada hasil PCR yang dilakukan di rumah yang beralamat di Jalan Saguling," kata Beka Ulung Hapsara seusai Komnas HAM memeriksa satu orang ajudan dan asisten rumah tangga Irjen Ferdy Sambo.
2. Komnas HAM Kantongi Bukti Signifikan
Dari pemeriksaan terhadap ajudan dan asisten rumah tangga Ferdy Sambo, Komnas HAM mendapatkan informasi-informasi penting.
Beka mengatakan pihaknya mendapatkan bukti yang cukup signifikan kasus kematian Brigadir J.
"Kenapa signifikan? Karena melengkapi keterangan yang sudah disampaikan oleh ajudan-ajudan yang lain (yang sudah dimintai keterangan) pada minggu lalu," kata Beka.
Komnas HAM juga memperoleh informasi penting lainnya khususnya soal kerangka waktu yang dilakukan oleh pihak terperiksa.
3. Komnas HAM Mendapatkan Fakta Baru
Komisioner Komnas HAM RI Mohammad Choirul Anam mengatakan tim dari Komnas HAM menggali semua hal yang berkaitan langsung dengan pihak-pihak dalam konstruksi peristiwa tersebut.
Anam mengatakan terdapat fakta baru yang didapatkan Komnas HAM, khususnya yang terjadi saat rombongan Irjen Ferdy Sambo termasuk Brigadir J berada di Magelang, Jawa Tengah.
Berikut ini 5 kabar terbaru seputar pengusutan kasus kematian Brigadir J yang dilakukan Komnas HAM hingga Senin kemarin. Sudah mendapatkan bukti signifikan.
- Dugaan Penyiksaan Pemain Sirkus OCI, Komnas HAM Ungkap Fakta Ini
- Komnas HAM Kecam KKB yang Bunuh Pendulang Emas di Papua
- Komnas HAM Minta Polisi Hadirkan 2 Paslon Pilkada Puncak Jaya
- Kompolnas Minta Kasus Pengawal Kapolri Pukul Wartawan Harus Diproses
- Teror ke Tempo Dianggap Melanggar HAM, Polisi Diminta Usut Secara Transparan
- Komnas HAM Menyelidiki Kericuhan saat Rapat RUU TNI