5 Kali Ditangkap Terkait Narkoba, Ibra Azhari Terancam 12 Tahun Penjara

jpnn.com - Aktor senior Ibra Azhari terancam hukuman penjara 12 tahun atas kasus penyalahgunaan narkoba.
Hal tersebut diungkapkan oleh Kapolres Metro Jakarta Barat Kombes M Syahduddi kepada awak media.
Ibra Azhari dikenakan pasal 114 Ayat 1 Subsider Pasal 112 Ayat 1 Juncto Pasal 132 Ayat 1 UU Narkotika.
Bintang film Hukuman Zinah itu terancam hukuman pidana paling lama 12 tahun dan denda Rp 8 miliar.
"Paling singkat empat tahun, paling lama 12 tahun," kata Syahduddi di Polres Metro Jakarta Barat, baru-baru ini.
Ini kali kelima Ibra Azhari ditangkap terkait dugaan kasus penyalahgunaan narkoba.
Syahduddi menjelaskan motif Ibra Azhari kembali nekat mengonsumsi narkoba karena ada masalah rumah tangga.
Sang aktor disebut sudah tidak mendapat nafkah batin dari sang istri, sehingga melampiaskannya kepada narkoba.
5 kali ditangkap gegara kasus narkoba, Ibra Azhari terancam 12 tahun penjara dan denda Rp 8 miliar. Simak penjelasan polisi.
- Gegara Membawa Sabu-Sabu, Petani Ditangkap Polres Flores Timur
- Karutan-Kepala Pengamanan Dicopot Buntut Napi Dugem di Rutan Sialang Bungkuk
- Beredar Video Diduga Napi Pesta Narkoba di Rutan Pekanbaru, Lihat Itu
- Heboh Napi Dugem di Rutan Pekanbaru, Kapolresta Perintahkan Razia Gabungan
- Petugas Temukan Bola Tenis di Lapas Pamekasan, Ternyata Berisi Narkoba
- KemenPPPA Geram Ada Alat Isap Sabu-Sabu dan Botol Miras di Kelas TK Riau