5 keunggulan Tecno Spark 20 Pro+ yang membuatnya wajib dimiliki.
jpnn.com, JAKARTA - Tecno merek teknologi inovatif yang beroperasi di lebih dari 70 negara pasar global pada Februari lalu meluncurkan Tecno Spark 20 Pro+ yang meningkatkan pengalaman pengguna dengan ragam fitur baru.
Performa meningkat disematkan pada Tecno Spark 20 Pro+, mulai dari desain elegan yang mendapat penghargaan MUSE Award 2024, Layar Curved AMOLED 120Hz, hingga kualitas suara yang lebih besar hingga 400% yang didukung dengan DTS Dual Speaker.
Fokus dari perangkat ini tidak hanya pada estetika tetapi juga pada pengalaman pengguna. Di antara fitur-fitur unggul yang disematkan ke TECNO SPARK 20 Pro+ membuatnya menjadi smartphone 2 Jutaan Game Changer yang dapat membantu para pengguna merasakan pengalaman baru, menggunakan smartphone dengan deretan fitur canggih dan inovatif.
Untuk itu, berikut alasan mengapa Tecno Spark 20 Pro+ menjadi smartphone menjadi pilihan terbaik di kelasnya.
1. Kamera 108MP Ultra Sensing Hasilkan Kualitas Gambar yang Luar Biasa
Tecno Spark 20 Pro+mendukung pengguna untuk mengabadikan setiap momen indah dengan detail yang menakjubkan dengan kamera utama 108MP Ultra-Sensing.
Sensor Ultra-Large 1/1.67” dan Aperture F/1.75 membantu kamera beradaptasi dengan kondisi cahaya apa pun, didukung dengan HDR Multi-Frame Fusion TECNO SPARK 20 Pro+ dapat menyeimbangkan cahaya dan bayangan dengan komposisi yang cemerlang.
Pada kamera depan, TECNO SPARK 20 Pro+ dilengkapi dengan 32MP Glowing Selfie yang ditenagai kecerdasan AI dan Golden Lens 88,9° sehingga membuat foto selfie menjadi luas dan dapat mendukung selfie dengan banyak orang di sekitar. Terlebih lagi, teknologi piksel adaptif 9-in-1 Tecno menghadirkan sensitivitas cahaya hingga 900% lebih besar dengan piksel ultra besar 1,92µm membuat hasil foto dan video yang semakin jernih. Untuk perekaman video, TECNO SPARK 20 Pro+ dapat merekam hingga resolusi 2K didukung dengan Dual View Video yang dapat merekam menggunakan kamera utama dan kamera selfie secara bersamaan.
Tecno telah meluncurkan Tecno Spark 20 Pro+ yang meningkatkan pengalaman pengguna dengan ragam fitur baru.
- Beraksi di Banyuasin, 2 Pencuri Handphone Ditangkap di Palembang
- Royale Technologies, Perusahaan Pembuat Ponsel Lipat Pertama di Dunia Bangkrut
- Kebutuhan Smartphone Meningkat, Digiplus Fokus Hadirkan Gerai di Lokasi Stategis
- Tip Melindungi Keamanan Data Kesehatan Pribadi, Silakan Disimak
- Algorithmics Kenalkan Pembelajaran Pemrograman untuk Mengatasi Kecanduan Gadget
- Penyelundupan Rokok & Smartphone Ilegal Digagalkan Bea Cukai, 2 Orang jadi Tersangka