5 Khasiat Kopi Hitam, Ampuh Cegah Serangan Penyakit Ini

5 Khasiat Kopi Hitam, Ampuh Cegah Serangan Penyakit Ini
Kopi. Foto: Ricardo/JPNN.com

4. Menjaga kesehatan organ hati

Salah satu manfaat minum kopi, yakni untuk menjaga kesehatan organ hati.

Menurut Journal of Clinical Gastroenterology bahwa asupan kopi berpotensi mengurangi jumlah lemak pada hati.

Hasil penelitian pada hewan menunjukkan bahwa kandungan kimia pada kopi bisa membantu proses detoksifikasi sel kanker pada hati.

Meski begitu, penelitian lebih lanjut dibutuhkan untuk membuktikan seberapa efektif kopi bisa membantu mengobati penyakit hati kronis.

5. Mengurangi risiko kanker

Salah satu manfaat mengonsumsi kopi bisa bermanfaat dalam menurunkan risiko kanker pada organ hati.

Menurut situs Harvard School of Public Health, kopi bisa memengaruhi perkembangan kanker, mulai dari permulaan sel kanker hingga kematiannya.

Pasalnya, kandungan kafein dalam kopi disebut bisa mengganggu pertumbuhan dan penyebaran sel kanker.(genpi/jpnn)


Ada beberapa manfaat rutin mengonsumsi kopi hitam yang ternyata baik untuk kesehatan tubuh dan salah satunya membantu menjaga kesehatan jantung.


Redaktur & Reporter : Fany

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News