5 Kiat Sederhana ini Bisa Cegah Serangan Jantung

jpnn.com - Serangan jantung kini banyak mengincar anak-anak muda. Di Indonesia, kasus serangan jantung juga semakin meningkat. Lalu, apa yang dapat dilakukan untuk mencegahnya?
Sebenarnya, sederhana saja bila Anda ingin mencegah serangan jantung dan penyakit jantung lainnya. Pola hidup sehat adalah kunci yang paling utama. Lakukan secara konsisten untuk mendapatkan hasilnya. Mudah, kan? Berikut penjelasan lengkapnya:
1. Atur waktu dan porsi makan.
Makanlah dengan teratur, tiga kali menu utama dan dua kali camilan (sebelum makan siang dan sore sebelum makan malam). Kendalikan juga porsi makan Anda sesuai dengan kebutuhan dan kondisi.
Selanjutnya, pilih bahan makanan dengan baik. Sayuran hijau sangat kaya serat yang membuat perut Anda penuh lebih lama, sehingga bisa mencegah makan berlebihan.
Selain itu, sayuran hijau juga mengandung plant stanol ester yang menghalangi penyerapan kolesterol ‘jahat’ (LDL) ke dalam peredaran darah.
Kebutuhan karbohidrat bisa Anda peroleh dari nasi merah atau roti gandum. Sementara itu, sumber protein terbaik bisa Anda dapatkan dari sayur-sayuran (brokoli, bayam, tahu, tempe, dsb) serta ikan laut dalam (salmon, sarden, dsb).
2. Tidak merokok.
Sebenarnya, sederhana saja bila Anda ingin mencegah serangan jantung dan penyakit jantung lainnya. Pola hidup sehat adalah kunci yang paling utama.
- Holywings Peduli Gelar Skrining Jantung dan Cek Kesehatan Gratis
- 3 Manfaat Suka Minum Kopi Campur Madu, Bantu Cegah Impotensi pada Pria
- 3 Khasiat Kopi Campur Madu, Bikin Jantung Makin Kuat
- 5 Manfaat Kulit Jeruk, Baik untuk Jantung
- Kapolsek Meninggal di Rumah Dinas, Polres Inhil Berduka
- Churchill Jonan