5 Konten Andalan MNC Vision, Ada Film Terbaik
jpnn.com, JAKARTA - MNC Vision dengan tayangan TV nasional terlengkap, terus berkomitmen untuk menghadirkan hiburan bermutu bagi seluruh pelanggannya.
Meski FOX & Disney Channel pamit dari semua Pay TV Asia Tenggara dan Hongkong mulai 1 Oktober 2021, MNC Vision kini memanjakan penonton dengan eksklusif RCTI HD, TV nasional terlengkap, dan 110+ channel unggulan lokal maupun internasional.
Adita Widyansari selaku Director of Non OTT Product Marketing & Subscribers Management PT MNC Vision Networks Tbk (IPTV) mengatakan MNC Vision hadir dengan 5 konten andalan yang terdiri dari berbagai macam genre seperti Sports & Tempatnya Gila Bola, Movies, Kids & Edutainment, Lifestyle & Entertainment, hingga News & Knowledge.
"Masing-masing konten pilar ini mewakili ragam tayangan yang bisa dinikmati oleh masing-masing anggota keluarga. Oktober pun dipenuhi dengan film maupun serial premier, pertandingan-pertandingan berkelas dan seluruh dunia, dan masih banyak lagi," kata Adita Widyansari, Selasa (12/10).
Konten pilar Sports & Tempatnya Gila Bola merupakan update berbagai pertandingan bola dunia.
Antara lain, BRI Liga 1 2021, Liga Perancis, hingga E-Sports, dan dan penayangan PON XXI 2021.
Adapun Movies Spot menjadi gudang channel yang menayangkan film-film terbaik, dari film lokal, Hollywood, Bollywood, telenovela, hingga Asian Movies.
MNC Vision tidak ketinggalan menghadirkan konten Kids & Edutainment yang jadi sahabat ibu dan anak.
MNC Vision menghadirkan berbagai konten andalan untuk pelanggan dan penonton setia.
- Bintangi Film Melukis Harapan di Langit India, Atiqah Hasiholan Belajar Menari India
- Kearifan Lokal Harus Jadi Landasan Perfilman Indonesia di Era Digital
- Joker: Folie a Deux Hingga Speak No Evil Tayang Di CATCHPLAY+ Mulai November 2024
- Rezky Aditya dan Citra Kirana Bakal Bintangi Film Keajaiban Air Mata Wanita
- Nostalgia di NET11.11, Drama Legendaris hingga Parade Film MD Entertainment
- Film Seribu Bayang Purnama, Cerita Soal Realita Kehidupan Petani