5 Manfaat Tidur Siang, Bikin Stres Ambyar
Bahkan, di Spanyol telah sejak lama dikenal dengan tradisi siesta yaitu tidur siang sesaat antara pukul 2 hingga pukul 5 dan berlaku bagi semua warganya.
3. Meningkatkan Fungsi Kognitif
Dalam sebuah studi yang diterbitkan dalam Journal of Sports Sciences pada 2007, diketahui bahwa tidur siang sesaat bisa meningkatkan kinerja mental dan fisik.
Hasilnya, mereka yang tidur siang merasakan peningkatan fungsi kognitif seperti ingatan jangka pendek, denyut jantung, dan perbaikan pada skor tes.
4. Meningkatkan Produktivitas
Manfaat tidur siang selanjutnya ialah bisa membantu meningkatkan produktivitas.
Vincent Walsh, seorang neurologis dari University College London, menyebutkan bahwa tidur siang adalah waktu terbaik untuk mengistirahatkan otak sejenak.
Menurutnya, kebiasaan menumpuk tidur di malam hari dan melewatkan tidur siang adalah sebuah kebiasaan buruk yang seharusnya dihindari.
5. Menurunkan Tingkat Stres
Menurut sebuah studi pada tahun 2012, diketahui bahwa tidur siang bisa meminimalisir hormon stres akibat kekurangan tidur di hari sebelumnya.
Meskipun tak bisa menghilangkan stres, tetapi tidur siang sebentar membantu mengendalikan hormon stres menjadi lebih baik.(genpi/jpnn)
Ada beberapa manfaat tidur siang yang baik untuk kesehatan tubuh Anda dan salah satunya ialah tentu saja membantu menurunkan tingkat stres.
Redaktur & Reporter : Fany
- Ini Lho 7 Manfaat Terapi Akupresur yang Ajaib
- 7 Manfaat Terapi Spa yang Perlu Anda Ketahui
- 3 Khasiat Mentimun Campur Madu, Jantung Anda Bakalan Bahagia
- Ketahui 7 Manfaat Terapi Meditasi untuk Kesehatan
- Wajib Tahu, Ini 7 Manfaat Terapi Yoga untuk Kesehatan
- 5 Manfaat Terapi Pijat Refleksi, Bantu Usir Stres dengan Mudah