5 Negara Pecahkan Rekor Emas di Asian Games 2018
jpnn.com, JAKARTA - Selain Korea Bersatu, lima negara sukses memecahkan rekor jumlah medali emas di Asian Games 2018.
Indonesia, Bahrain, Kamboja, Kirgistan dan Uzbekistan mendulang emas terbanyak mereka sepanjang sejarah Asian Games.
Indonesia meraih 31 emas, melewati torehan Asian Games 1962 juga di Jakarta dengan sebelas emas.
Bahrain memperoleh 12 emas, lebih baik ketimbang prestasi sebelumnya, sembilan emas di AG 2014.
Kamboja mendapat dua emas di Jakarta Palembang 2018, melewati catatan terbaik mereka selama ini, satu emas di AG 2014.
Kirgistan mengakhiri AG 2018 dengan dua emas. Sebelumnya mereka hanya mendapat satu emas di AG 2002 dan AG 2010.
Uzbekistan mendulang 21 emas di AG 2018, melewati rekor 15 emas di AG 2002.
Khusus buat Korea Bersatu, AG 2018 ini adalah kali pertama atlet gabungan Korsel dan Korut berpartisipasi. Mereka hanya turun di bola basket putri, kano dan dayung.
Indonesia termasuk lima negara yang berhasil mencatat prestasi terbaik sepanjang sejarah Asian Games.
- Warganet: Pembukaan Olimpiade Paris Beda Kelas dengan Asian Games 2018
- Dahlan Iskan Ungkap Sosok Arsitek Gala Dinner G20 Bali di GWK, Ternyata
- Wishnu Wishnu
- Ajang Formula E Dibandingkan dengan Asian Games 2018, Raja Pane: Enggak Elok Rasanya
- Hore! Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 dari Denmark, Satu Lagi
- Erick Thohir Sebut Upacara Pembukaan PON Papua Nyaris Mengalahkan Asian Games 2018