5 Orang Satu Keluarga di Babulu Kaltim Tewas Dibunuh, Motif dan Pelakunya Tak Disangka

jpnn.com, PENAJAM PASER UTARA - Warga Desa Babulu Laut, Kecamatan Babulu, Kabupaten Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur (Kaltim) dihebohkan dengan peristiwa pembunuhan terhadap satu keluarga yang terjadi pada Selasa (6/2) dini hari sekitar pukul 02.00 WITA.
Korban berjumlah lima orang yang terdiri dari suami, istri, dan tiga anaknya ditemukan tewas bersimbah darah di rumahnya yang berada di Jalan Sekunder 8.
Kelima korban tersebut, yakni W (35) laki-laki, SW (34) perempuan, RJ (16) perempuan, VDS (11) perempuan, ZAA balita laki-laki berusia 2,7 tahun.
Camat Babulu Kansip saat dikonfirmasi membenarkan mengenai kejadian tersebut.
"Ya satu keluarga, bapak, ibu sama tiga anaknya tewas dibacok," ungkap Kansip.
Kansip menyampaikan saat ini jasad para korban sudah dibawa ke RSUD Penajam Paser Utara.
"(Jasad korban) ini sudah dibawa ke rumah sakit," ucapnya.
Lebih lanjut Kansip menyampaikan, dari informasi yang diterimanya, diduga pelaku melakukan aksi pembacokan saat dalam pengaruh alkohol.
Satu keluarga yang terdiri dari suami, istri, dan ketiga anaknya di Desa Babulu Laut tewas dibunuh. Pelakunya sudah ditangkap polisi
- Respons Keluarga Korban Soal Brigadir Ade Kurniawan Dipecat Polri
- Ramai Isu Sidang Kode Etik Brigadir Ade Dibatalkan, Polda Jateng Merespons Begini
- Bea Cukai Batam Gagalkan Penyelundupan 93 Kg Sabu-Sabu dari Malaysia di Perairan Lagoi
- Keluarga Korban Ungkap Proses Uji DNA dalam Kasus Pembunuhan Jurnalis Juwita di Banjarbaru
- Dua Bocah yang Hilang Tenggelam di Sungai Ogan Akhirnya Ditemukan, Begini Kondisinya
- Kecelakaan Maut Nissan March Vs Innova di Jalintim KM 46 Pelalawan, Satu Orang Tewas