5 Parpol Serahkan Daftar Bacaleg di Kota Bekasi
jpnn.com, BEKASI - Pendaftaran bakal calon legislatif (Bacaleg) berakhir Selasa (17/7) kemarin. Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bekasi baru menerima lima partai politik yang menyerahkan berkas administrasi.
“Baru ada lima partai yang mendaftarkan Bacaleg mereka ke KPU di antaranya, PSI, Nasdem, Garuda, Gerindra, dan Perindo,” kata Ketua KPU KOta Bekasi Ucu Asmara Sandi.
Menurut Ucu, dari lima partai yang telah mendaftarkan Bacalegnya, empat di antaranya telah memenuhi syarat atau diterima oleh KPU. Sementara, satu partai masih harus diperbaiki.
“Empat Parpol sudah kami approve, dan satu lagi yakni, Partai Perindo masih ada kekurangan sehingga diminta untuk perbaikan dulu,” kata Ucu.
KPU Kota Bekasi bersiaga hingga malam untuk menerima pendaftaran para Bacaleg.
“Untuk hari terakhir ini, kami membuka proses pendaftaran para Bacaleg dari parpol sampai pukul 24.00 WIB,” tandas Ucu.(kub/pojokbekasi)
Dari lima partai yang telah mendaftarkan Bacalegnya, empat di antaranya telah memenuhi syarat. Sementara, satu partai masih harus diperbaiki.
Redaktur & Reporter : Yessy
- Ribuan Warga Tumpah Ruah Saat Kampanye Abdul Wahid yang Dihadiri UAS di Teluk Meranti
- KPU Solo Mulai Sortir dan Lipat Surat Suara, Libatkan 100 Tenaga Pembantu
- Ini Alasan KPU Memperbolehkan Gambar Prabowo di APK Calon Kada
- Debat Publik Calon Bupati dan Wakil Bupati Siak Kondusif, KPU Apresiasi Kinerja TNI-Polri
- KPU Diminta Sempurnakan Sirekap Sebelum Digunakan Untuk Pikada 2024
- Jam Debat Pilwalkot Bandung Terlalu Malam Diprotes Paslon, KPU Akan Evaluasi