5 Perempuan Lansia Australia yang Masih Berkarya di Usia Senja
Stasia si Bunda Teresa dari Canberra
Stasia Dabrowski, atau 'si perempuan dapur umum' begitulah ia paling dikenal, telah membuat sup untuk masyarakat yang paling membutuhkan di Canberra selama 37 tahun.
Ia akan menginjak usia 90 tahun bulan depan tetapi tak menunjukkan tanda-tanda melambat dan lebih sigap dari kebanyakan orang yang setengah usianya.
"Ia bekerja enam hari seminggu, dari sekitar pukul 05:00 pagi-06:00 sore. Sabtu adalah hari gereja untuknya," kata pengacaranya, Steve Neubauer.
Stasia memulai harinya dengan mengemudi van di sekitar Canberra, mengumpulkan sumbangan makanan dari toko roti dan supermarket, sebelum mendistribusikannya kepada para tunawisma dan warga yang kurang beruntung.
Pada hari Jumat, Stasia menjalankan dapur umum keliling di pusat Canberra, yang ia telah lakukan sejak tahun 1979.
Pada tahun 1996, ia dinobatkan sebagai ‘Warga Canberra Terbaik Tahun Ini’, dan pada tahun 1999 ia mendapat penghargaan ‘Warga Senior Australia Tahun Ini’.
"Ia adalah Ibu Teresa dari Canberra, ia melakukannya dari kasih sayang dalam hatinya," ujar Steve.
Tahun lalu, Ratu Elizabeth II dari Inggris lebih banyak melakukan tugas Kerajaan ketimbang Pangeran William dan Pangeran Harry jika digabung, yakni
- Ada Sejumlah Alasan Indonesia Menaikkan PPN, tetapi Apakah Sudah Tepat?
- Usia Penonton Konten Pornografi di Australia Semakin Muda
- Dunia Hari Ini: Israel Menyetujui Gencatan Senjata Dengan Hizbullah
- Siapa Saja Bali Nine, yang Akan Dipindahkan ke penjara Australia?
- Dunia Hari Ini: Menang Pilpres, Donald Trump Lolos dari Jerat Hukum
- Dunia Hari Ini: Kelompok Sunni dan Syiah di Pakistan Sepakat Gencatan Senjata