5 Ribu Massa FPI Gelar Longmarch Setelah Jumatan
jpnn.com - JAKARTA - Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Awi Setiyono memperkirakan bahwa Front Pembela Islam (FPI) akan membawa massa sebanyak lima ribu orang. Massa ini akan menggelar longmarch dari Masjid Istiqlal melewati Balai Kota DKI Jakarta.
"Perkiraan lima ribu sesuai pemberitahuan. Personel yang disiapkan 3.592 personel Polri dibantu TNI, Satpol PP, dan Dishub," kata Awi memberikan keterangannya.
Berdasarkan laporan izin melakukan kegiatan keramaian, kata Awi, FPI akan menunaikan salat Jumat di Masjid Istiqlal, Gambir, Jakarta Pusat.
"Setelah salat Jumatan mereka bergerak menuju Kantor KKP (kantor sementara Bareskrim) orasi. Setelah itu menuju Balai Kota DKI Jakarta di Jalan Merdeka Selatan dan finish di Patung Kuda depan Indosat," pungkas Awi.(Mg4/jpnn)
JAKARTA - Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Awi Setiyono memperkirakan bahwa Front Pembela Islam (FPI) akan membawa massa sebanyak lima ribu orang.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gerakan Guna Ulang Jakarta, Edukasi Mengurangi Pemakaian Plastik Sekali Pakai
- Fasilitas Makin Lengkap, Triboon Hub Tambah 2 Resto Baru di Jakarta
- Durasi Pemadaman Lampu Program Earth Hour Terlalu Singkat
- Di Tengah Sosialisasi Tupoksi kepada Warga, MKD DPR RI Singgung Pelat Nomor Khusus
- Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Warga Bekasi Diminta Kibarkan Bendera Setengah Tiang
- Anies Bangun Kampung Gembira Gembrong dengan Dana Rp 7,8 Miliar dari Infak Salat Id di JIS