5 Ribu Seniman Daerah Unjuk Gigi di JNF
Senin, 31 Desember 2012 – 12:43 WIB
JAKARTA - Acara malam pergantian tahun baru 2013 di DKI Jakarta, akan berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya. Saat ini, Pemda DKI Jakarta telah bekerja sama dengan Yayasan Kibar Indonesia (YKI) untuk mengadakan Jakarta Night Festival (JNF) dalam rangka merayakan malam tahun baru. 5 ribu seniman dari berbagai daerah pun didatangkan untuk unjuk kebolehan di malam tutup tahun ini. Menurut Kris, nantinya tepat di panggung utama, yang berdiri di Bundaran HI akan dimeriahkan dengan pesta kembang api oleh pihak penyelenggara. Pesta kembang api akan dinyalakan setelah hari pergantian tahun pukul 12.01 WIB.
Menurut Ketua Umum Yayasan Kibar Indonesia Kris Budiharjo, Jakarta Night Festival ini nantinya akan digelar sepanjang Sepanjang Jalan Thamrin hingga Jalan Sudirman. Sepanjang jalan itu akan dipenuhi 16 panggung dan karnaval musisi terkenal Ibu Kota.
" Sebanyak 5 ribu peserta dari berbagai daerah akan turut serta untuk, menampilkan kebudayaan daerah masing-masing. Acara ini nantinya akan dilepas langsung oleh Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo," ujar Kris dalam rilisnya kepada wartawan, Senin (31/12).
Baca Juga:
JAKARTA - Acara malam pergantian tahun baru 2013 di DKI Jakarta, akan berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya. Saat ini, Pemda DKI Jakarta telah bekerja
BERITA TERKAIT
- Gerakan Guna Ulang Jakarta, Edukasi Mengurangi Pemakaian Plastik Sekali Pakai
- Fasilitas Makin Lengkap, Triboon Hub Tambah 2 Resto Baru di Jakarta
- Durasi Pemadaman Lampu Program Earth Hour Terlalu Singkat
- Di Tengah Sosialisasi Tupoksi kepada Warga, MKD DPR RI Singgung Pelat Nomor Khusus
- Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Warga Bekasi Diminta Kibarkan Bendera Setengah Tiang
- Anies Bangun Kampung Gembira Gembrong dengan Dana Rp 7,8 Miliar dari Infak Salat Id di JIS