5 Sungai Meluap, Bandung Terendam Banjir, Ratusan Warga Mengungsi

Kemudian Desa Dayeuhkolot, Citeureup dan Cangkuang Wetan di Kecamatan Dayeuhkolot, Desa Nanjung Mekar dan Cangkuang di Kecamatan Rancaekek dan Desa Margaasih di Kecamatan Margaasih.
“BPBD Kabupaten Bandung melaporkan total sebanyak 361 rumah warga terdampak, tiga titik akses jalan terdampak, satu tanggul jebol dengan Tinggi Muka Air (TMA) bervariasi dari 10 hingga 120 sentimeter,” kata Muhari.
Petugas terus melakukan update data dan monitoring wilayah terdampak. Kondisi terkini, banjir berangsur surut, namun petugas ingatkan warga waspadai banjir susulan yang dapat terjadi apabila hujan deras kembali turun.
Menyikapi banyaknya kejadian bencana di berbagai wilayah tanah air, BNPB mengimbau kepada pemerintah daerah dan warga setempat untuk tetap waspada dalam mengantisipasi ancaman potensi risiko bencana hidrometeorologi basah.
“Antisipasi yang bisa dilakukan antara lain segera membersihkan lumpur maupun material yang masih tersisa pada drainase dan saluran air yang ada di wilayah permukiman, agar ketika hujan terjadi air tidak tertahan dan dapat mengalir melewati drainase dengan lancar,” katanya.
Selain itu, warga juga dapat menyiapkan tas siaga bencana dan segera lakukan evakuasi mandiri ke tempat yang lebih aman jika terjadi hujan deras lebih dari satu jam dan jarak pandang (feasibility) kurang dari 100 meter. (mcr27/jpnn)
Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:
BPBD melaporkan empat kecamatan di Kabupaten Bandung terendam banjir pasca hujan deras akibat meluapnya sejumlah sungai, sejak Sabtu (15/3).
Redaktur : Mufthia Ridwan
Reporter : Nur Fidhiah Sabrina
- Banjir-Longsor di Madiun Mengakibatkan Satu Orang Hilang
- Bocah Tewas Terseret Banjir di Palangka Raya
- Banjir di Sumedang, 2.646 Warga Dievakuasi
- Terjun Langsung ke Cimanggung, Bupati Sumedang Pastikan Keselamatan Korban Banjir
- Rumah di Madiun Terseret Arus, Pemilik Ikut Hanyut
- Banjir di Padangsidimpuan, 711 Jiwa Mengungsi