5 Teroris Ditangkap di Tangsel, Densus Temukan Fakta Ini

jpnn.com, JAKARTA - Kepala Biro Penerangan Masyarakat (Karopenmas) Divisi Humas Polri Brigjen Ahmad Ramadhan mengatakan Tim Densus 88 menangkap lima tersangka tindak pidana terorisme di wilayah Tangerang Selatan.
Dia mengatakan penangkapan terhadap kelima tersangka dilakukan pada Minggu (3/4) pukul 07.00 WIB.
"Penangkapan ini merupakan pengembangan yang telah dilakukan beberapa waktu lalu di wilayah Sumatera Barat," kata Ramadhan di Jakarta, Rabu.
Dia menyebutkan kelima tersangka teroris tersebut merupakan kelompok jaringan teroris Negara Islam Indonesia (NII).
Identitas kelima tersangka tersebut belum diungkap karena penyidik masih melakukan penelusuran dan pendalaman terhadap peran dan keterlibatannya.
"Nanti kami sampaikan perkembangannya kemudian," tambahnya.
Pada Jumat (25/3), Densus 88 menangkap 16 tersangka terorisme di wilayah Sumatera Barat, yang diduga terafiliasi dengan kelompok NII.
Penangkapan ke-16 tersangka teroris itu dilakukan di lokasi berbeda, dengan perincian yakni 12 tersangka di Kabupaten Dharmasraya dan empat tersangka lain di Kabupaten Tanah Datar.
Tim Densus 88 menangkap lima teroris di wilayah Tangerang Selatan (Tangsel) pada Minggu (3/4) pagi.
- Sepasang Kekasih Kepergok Lagi Buang Janin di Bintaro
- Polisi Anggota Polres Tangsel Meraba-raba Istri Orang, Viral
- Tim Deradikalisasi BNPT Berkomitmen Layani Warga Binaan Terorisme Secara Humanis
- Jelang Idulfitri, Wali Kota Tangsel Sidak di Terminal Pondok Cabe
- Safari Ramadan 2025, Sekda Tangsel Ajak Semua Pihak Bersinergi untuk Pembangunan
- Pemkot Tangsel Bakal Menindak Tegas Pungli di Sekolah