5 Tim Bakal Periksa Gedung di Jakarta Setiap Hari
jpnn.com, JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan bersama dengan satuan kerja perangkat daerah (SKPD) melakukan inspeksi mendadak (sidak) di Hotel Sari Pan Pasific, Jakarta Pusat, Senin (12/3).
Sidak ini merupakan tindak lanjut pengesahan Keputusan Gubernur Nomor 279 Tahun 2018 mengenai Tim Pengawasan Terpadu Penyediaan Sumur Resapan dan Instalasi Pengolahan Air Limbah Serta Pemanfaatan Air Tanah di Bangunan Gedung dan Perumahan, hari ini
“Tim ini bertugas melakukan pengawasan. Tim terdiri dari beberapa unsur SKPD dan eksternal yang akan mulai turun tangan pada hari ini,” kata Anies.
Anies mengatakan, sebanyak 80 gedung di Jakarta akan diperiksa.
Setiap hari akan ada lima tim yang berisikan sepuluh petugas untuk memeriksa gedung-gedung di ibu kota.
Menurut Anies, razia gedung tinggi merupakan wujud penegakan aturan di Jakarta.
Sebab, selama ini, penegakan peraturan dirasa tajam ke bawah.
"Sering kali kalau ada pedagang jualan kami foto karena melanggar aturan. Padahal, di belakang ada gedung tinggi yang melanggar aturan juga karena menyedot air tanah tidak sesuai aturan,” jelas dia.
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan bersama dengan satuan kerja perangkat daerah (SKPD) melakukan inspeksi mendadak (sidak) di Hotel Sari Pan Pasific
- Berpesan ke Pendukungnya, Anies: Jangan Berubah Hanya karena Ada Pembagian, Hati-Hati
- Anies Optimistis Pramono-Rano Meraih Kemenangan di Pilkada Jakarta
- Anies Dukung Pramono-Rano, Tokoh Betawi Yakin Anak Abah Tak Mengikuti
- Orang Dekat Anies Baswedan Yakin Pramono & Rano Tak Akan Berkhianat
- Hasto PDIP Sebut Kedekatan Anies dengan Pram-Doel Akibat Demokrasi yang Dikebiri
- Anies Baswedan Berpose 3 Jari Bareng Pramono-Rano Karno