50 Bangunan di Pasar Pundu Kotim Terbakar, Satu Orang Meninggal

jpnn.com, SAMPIT - Sebanyak 50 bangunan di Pasar Desa Pundu, Kecamatan Cempaga Hulu, Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), Kalimantan Tengah, hangus terbakar.
Kebakaran membuat satu orang warga meninggal dunia setelah mengetahui rumahnya ikut terbakar.
"Bangunan yang terbakar itu terdiri dari rumah dan kios. Sementara itu, korban meninggal dunia itu diduga akibat terkejut melihat rumahnya terbakar," kata Camat Cempaga Hulu Ubaidillah di Pundu, Selasa.
Disebutkan, korban meninggal dunia itu bernama Muhammad Mu'thi (53) yang berprofesi sebagai pedagang.
Pria tersebut diduga kaget setelah melihat rumahnya terbakar dalam musibah ini.
Kebakaran yang melanda Pasar Desa Pundu RT 01 RW I Kecamatan Cempaga Hulu itu terjadi pada Senin sekitar pukul 14.15 WIB.
Api dengan cepat membakar karena hampir semua bangunan terbuat dari kayu.
Berdasarkan keterangan warga yang menjadi saksi kejadian, kata Ubaidillah, saat itu dia sedang berada di dapur kios yang disewanya. Dia sedang mencuci piring yang akan dipergunakan untuk acara pernikahan.
Kebakaran besar yang melanda Pasar Desa Pundu, Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), menyebabkan sekitar 50 bangunan hangus.
- Kamar 503 Hotel Grand Hap Solo Kebakaran, Ini Info Polisi
- 2 Kapal Terbakar di Pelabuhan Sunda Kelapa, Kerugian Tembus Rp 500 Juta
- 2 Kapal Terbakar di Pelabuhan Sunda Kelapa, 15 Mobil Damkar Dikerahkan
- Detik-Detik Yoga Tewas Terbakar di Bengkalis, Main HP Sambil Mengecas
- Siswa SMP di Bengkalis Tewas Terbakar di Rumah, Innalillahi
- Hotel 101 Urban Glodok Jakbar Terbakar, Asap Masih Mengepul