51 Poin Curry Bantu Warriors Sikat Mavericks

jpnn.com - OAKLAND- Stephen Curry menjalani laga terbaiknya musim ini ketika Golden State Warriors menjamu Dallas Mavericks. Dalam laga yang dilangsungkan di Oracle Arena, Kamis (5/2) WIB, Curry mampu mencetak 51 angka.
Berkat aksi Curry, Warriors akhirnya bisa menumbangkan Mavericks dengan skor telak 128-114. Bagi Curry, itu adalah poin tertinggi yang berhasil dicetaknya sepanjang musim ini.
Hebatnya, kemenangan itu dipetik setelah Warriors sempat kalah 22 angka atas Mavericks. Itu adalah comeback terbaik yang berhasil dibukukan Warriors sepanjang musim ini.
Berkat kemenangan itu, Warriors kini semakin menegaskan statusnya sebagai raja kandang di NBA. Total, Stephen Curry dkk berhasil membukukan 23 kemenangan dalam 25 laga kandang.
Hasil itu juga langsung menghapus performa impresif yang ditunjukkan Tyson Chandler. Dalam laga itu, Chandler mampu membukukan double double dengan 21 poin dan 17 rebound. (jos/jpnn)
OAKLAND- Stephen Curry menjalani laga terbaiknya musim ini ketika Golden State Warriors menjamu Dallas Mavericks. Dalam laga yang dilangsungkan di Oracle
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Akhirnya Raih Kemenangan, PSBS Biak Rusak Pesta Borneo FC
- Tembus Perempat Final Orleans Masters 2025, Apriyani/Fadia Perlahan Konsisten
- Dapat Suntikan Dana Segar dari Freeport, PSBS Biak Termotivasi Tingkatkan Performa
- Jorge Martin Sebut Dirinya Sudah Pulih, Bakal Turun di MotoGP Argentina
- Kualifikasi Piala Dunia 2026: Situasi Berbeda Timnas Indonesia dan Australia
- Paulo Fonseca Diskors 9 Bulan, Ini Sebabnya