51.715 Tenaga Kesehatan Jateng sudah Terima Vaksin Dosis Ketiga
jpnn.com, SEMARANG - Pemerintah Provinsi Jawa Tengah terus mengebut vaksinasi dosis ketiga atau booster untuk tenaga kesehatan.
Hingga saat ini, vaksinasi dosis ketiga untuk nakes itu sudah mencapai 31,36 persen.
Hal itu disampaikan Pj Sekda Jateng, Prasetyo Aribowo saat rapat evaluasi penanganan Covid-19, Senin (23/8).
Menurut Prasetyo, dari 164.917 nakes di Jateng, sudah ada 51.715 nakes yang divaksin dosis ketiga.
"Vaksinasi nakes dosis ketiga di Jateng sudah mencapai 31,36 persen. Percepatan terus dilakukan agar nakes semakin terlindungi," katanya.
Sementara untuk vaksinasi di Jateng, hingga saat ini sudah ada 6,4 juta masyarakat mendapat dosis pertama. Sementara 3,1 juta masyarakat sudah divaksin dosis kedua.
"Secara persentase, vaksinasi di Jateng sudah mencapai 22,33 persen dosis pertama dan 13,28 persen dosis kedua," jelasnya.
Untuk vaksinasi dosis pertama, daerah tertinggi adalah Kota Salatiga dengan capaian 90,12 persen. Disusul Kota Magelang 84,42 persen dan Kota Surakarta dengan 78,98 persen.
Dari total 164.917 nakes di Jateng, sudah ada 51.715 nakes yang divaksin dosis ketiga.
- Pemprov Jateng Telah Mengangkat 8.909 Guru Tidak Tetap jadi PPPK
- KTKI Perjuangan Tuntut Keppres KKI Dibatalkan demi Masa Depan Profesi
- Khusus Calon PPPK, Ini Info Terkini dari Bu Ani
- Ditarget Dua Pekan, Nana Sudjana Gerak Cepat Selesaikan Pemblokiran Rekening UD Pramono
- Jadi Ketum KAGAMA, Basuki Hadimuljono Berkomitmen Lanjutkan Program Ganjar Pranowo
- KTKI-P Laporkan Kebijakan Kemenkes, Wakil Presiden Diminta Turun Tangan