57 Ribu Pemilih Golput

57 Ribu Pemilih Golput
57 Ribu Pemilih Golput

Kabupaten Bone Bolango, pasangan Rusli Habibie dan Idris Rahim masih memimpin perolehan suara yaitu dengan perolehan suara sebesar 45.987 suara atau 54,03 persen, disusul oleh pasangan Gusnar Ismail dan Tonny Uloli dengan perolehan suara sebesar 28,228 atau 33,17 persen dan berada di urutan ketiga adalah pasangan David Bobihoe dan Nelson Pomalingo dengan perolehan suara sebesar 10.095 atau 11,86 persen dari jumlah pemilih.

Di Kabupaten Boelamo pasangan NKRI memperoleh 35.923 suara atau 46,99 persen. Pasangan incumbent Gusnar Ismail-Tonny Uloli (GT) yang diusung Partai Demokrat, Hanura bersama sejumlah Parpol lainnya menempati urutan kedua dengan 31.164 suara atau 40.76 persen. Sedangkan pasangan perseorangan Davidson (David Bobihue-Nelson Pomalingo) menempati posisi ketiga dengan jumlah pemilih 9.365 suara atau 12.25 persen.

Rekapitulasi di KPU Kabupaten Bone Bolango berlangsung aman dan dihadiri oleh ketiga saksi pasangan calon. Berita acara juga sudah langsung diserahkan kepada para saksi dan panwas. Sedangkan yang satu rangkap lagi disampaikan ke KPU Provinsi Gorontalo. “Alhamdulillah rekapitulasi di KPU Kabupaten Bone Bolango sudah selesai, sekarang tinggal menunggu rekapitulasi di KPU Provinsi Gorontalo,” tandas Kristina.

Ketua Pokja Rekapitulasi KPU Bone Boalngo Herman Bater mengutarakan, penetapan perolehan suara masing-masing pasangan calon pada Pilgub Gorontalo ini, tak lain merujuk pada berkas perolehan suara diterima dari tingkat PPK. Di mana, dari tahapan ini turut diadakan pula langkah penghitungan kembali dan mencocokkan angka sedianya telah melalui rapat pleno tingkat PPK di 7 kecamatan dihadiri langsung tim saksi masing-masing pasangan calon. (nie/dan/nrt)

GORONTALO – Jumlah pemilih yang tidak menggunakan hak pilihnya alias golongan putih (golput) pada Pilgub 16 November lalu ternyata cukup banyak.


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News