6 Bobotoh Diamankan di Toll JORR
Enam orang suporter Persib Bandung diamankan polisi di Tol Jakarta Outer Ring Road (JORR) tepatnya di Jalan TB Simatupang, Tanjung Barat, Jakarta Selatan, Minggu (9/11) dini hari. Penangkapan itu terjadi karena polisi mendapatkan laporan adanya aksi pelemparan batu antara suporter Persib dengan warga.
Informasi yang dihimpun, mulanya rombongan suporter Persib Bandung yang usai mengikuti pertandingan tim kesayangannya di Sumatera Selatan (Sumsel) pulang dengan jalur darat menggunakan sekitar 80 bus bus yang jalan beriringan. Ada satu bus yang diduga sempat berhenti di area sekitar tol sambil membakar api unggun.
Akibatnya, tol sempat mengalami kemacetan panjang. ”Kemacetan akibat aksi ini mencapai 1 kilometer,” terang Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Selatan, Kompol Indra Fadilah Siregar, kemarin (9/11). Akibatnya aksinya itu, membuat warga marah.
Belum diketahui siapa yang pertama kali memulai membuat aksi saling lempar batu antara suporter Persib Bandung dengan warga pada dinihari tersebut. "Namun menurut keterangan warga saat berhenti itu, para pendukung Persib Bandung itu melemparkan sejumlah batu ke arah warga,” terangnya juga.
Akibat aksi pelemparan itu, taksi hingga tukang ojek yang terkena lemparan. ”Itu yang membuat warga marah. Lalu terjadi aksi bentrok antara warga dengan pendukung Persib Bandung ini. Saat ini semuanya masih kita dalami," tegasnya juga.
Akibat aksi itu enam suporter Persib Bandung terluka diamuk warga. ”Mereka sekarang sedang kami periksa. Satu dari 6 suporter ini salah satunya adalah kernet bus yang membawa rombongan suporter Persib Bandung itu,” ungkapnya juga. (ibl)
Enam orang suporter Persib Bandung diamankan polisi di Tol Jakarta Outer Ring Road (JORR) tepatnya di Jalan TB Simatupang, Tanjung Barat, Jakarta
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gerakan Guna Ulang Jakarta, Edukasi Mengurangi Pemakaian Plastik Sekali Pakai
- Fasilitas Makin Lengkap, Triboon Hub Tambah 2 Resto Baru di Jakarta
- Durasi Pemadaman Lampu Program Earth Hour Terlalu Singkat
- Di Tengah Sosialisasi Tupoksi kepada Warga, MKD DPR RI Singgung Pelat Nomor Khusus
- Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Warga Bekasi Diminta Kibarkan Bendera Setengah Tiang
- Anies Bangun Kampung Gembira Gembrong dengan Dana Rp 7,8 Miliar dari Infak Salat Id di JIS