6 Fakta Kasus Ruhut Sitompul Unggah Foto Anies Baswedan Bertelanjang Dada
jpnn.com, JAKARTA - Meme Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengenakan pakaian adat Suku Dani, Papua, tengah menjadi sorotan publik.
Meme orang nomor satu di DKI Jakarta itu pun diunggah politikus PDIP Ruhut Sitompul melalui akunnya di Twitter.
"Ha ha ha kata orang Betawi usahe ngeri X Sip deh," tulis Ruhut dikutip JPNN.com, Kamis (12/5).
Ruhut pun dilaporkan karena meme tersebut. Berikut deretan fakta mengenai kasus meme Anies Baswedan:
1. Ruhut dipolisikan Mega
Kepala Bidang Hubungan Masyarakat (Kabid Humas) Polda Metro Jaya Kombes Endra Zulpan membenarkan adanya laporan terhadap Ruhut.
Adapun laporan itu dilayangkan Panglima Komandan Patriot Revolusi (Kopatrev) Petrodes Mega MS Keliduan atau Mega.
"Iya ada laporannya," kata Zulpan saat dikonfirmasi, Kamis.
Saat ini, laporan itu tengah didalami oleh Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Polda Metro Jaya.
Deretan fakta kasus Ruhut Sitompul yang mengunggah foto Anies Baswedan bertelanjang dada, simak selengkapnya.
- Anggap Maruarar Sirait Main SARA di Jakarta, Chandra: Belum Move On dari Rezim Jokowi
- Hasto Bakal Kirim Buku Pak Sabam Biar Ara Sirait Melakukan Perenungan
- Tuduh Ara Bermain SARA di Pilkada Jakarta, PDIP Bakal Tempuh Langkah Hukum
- Pramono Dinilai Sengaja Tak Umbar Dukungan PDIP di Alat Peraga Demi Raup Massa Anies
- Anies Dukung Pramono – Rano Karno, Brando Susanto: Jakarta Jadi Contoh Demokrasi yang Sejuk
- Analisis Qodari Soal Pilkada Jakarta 2024, Soroti Sikap Anies Dukung Pram - Rano