6 Gereja Prioritas di Jakarta Pusat Dijaga 368 Personel

jpnn.com - JPNN.com - Kasubag Humas Polres Metro Jakarta Pusat Kompol Suyatno mengungkapkan, ada 125 gereja yang berada di wilayah hukumnya. Namun, yang menjadi prioritas penjagaan terkait perayaan, ada enam gereja.
"Enam gereja di Jakarta Pusat, pengamanannya diprioritaskan," kata dia saat dikonfirmasi, Kamis (22/12).
Enam gereja tersebut adalah Gereja Katedral, Sawah Besar dan Gereja Imanuel, Gambir. Sedangkan empat lainnya berada di Menteng yaitu Gereja Kanisius, Theresia, Paulus, dan Anglikan.
Suyatno menambahkan, pada enam gereja tersebut akan disiapkan 368 personel.
"Kemudian jika dibutuhkan penebalan kekuatan, kami akan siapkan. Spesialis personel seperti Gegana, K9, dan lain-lain, juga bisa disiapkan," pungkas dia. (mg4/jpnn)
JPNN.com - Kasubag Humas Polres Metro Jakarta Pusat Kompol Suyatno mengungkapkan, ada 125 gereja yang berada di wilayah hukumnya. Namun, yang menjadi
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- TASPEN Rayakan 62 Tahun Penuh Kepedulian, Beri Bantuan Kursi Roda ke Peserta Pensiun
- AMDK di Bawah Seliter Bernilai Ekonomi & Mudah Didaur Ulang
- Momen Hari Kartini, Andini Anissa Jadi Perempuan Pertama Peraih Gelar Kubestronaut
- Kiprah Kartini Hulu Migas Membangun Ketahanan Energi untuk Negeri
- Bantu Nelayan, HNSI Dorong Pemerintah Pakai Teknologi Alternatif
- KSPSI Dorong Indonesia Meratifikasi Konvensi ILO 188 untuk Perlindungan Awak Kapal Perikanan