6 Jenis Diet ini Cocok Bagi Penderita Kolesterol Tinggi
Anda akan makan makanan seperti biji-bijian, buah-buahan, dan sayuran, yang memberikan serat dan nutrisi lainnya. Dan Anda akan mendapatkan protein tanpa lemak dari produk susu rendah lemak, kacang-kacangan, dan ikan.
4. Mayo Clinic Diet
Diet ini mengedepankan pilihan makanan tinggi serat untuk para penderita kolesterol tinggi, seperti oat. Tak lupa, kombinasikan dengan mengonsumsi makanan yang tinggi asam lemak omega-3, seperti walnut atau almond, untuk membantu menurunkan kadar kolesterol.
5. Vegetarian Diet
Diet ini banyak diikuti berbagai orang di seluruh dunia. Diet vegetarian dapat membantu Anda menurunkan kadar kolesterol karena para penganut diet ini tidak mengonsumsi produk hewani, termasuk daging, susu dan olahannya, bahkan madu dan telur.
Studi menunjukkan vegetarian cenderung tidak akan terkena penyakit jantung dan tekanan darah tinggi. Hal ini dikarenakan penganutnya cenderung mengonsumsi makanan yang lebih rendah lemak total, lemak jenuh, dan kolesterolnya.
Sebelum menjalani diet ini, Anda harus berkonsultasi dengan ahli gizi agar Anda mendapatkan cukup protein dan nutrisi penting seperti zat besi, vitamin B12, vitamin D, kalsium, dan seng.
6. Flexitarian Diet
Bila Anda akan menjalani diet flexitarian, Anda masih diperbolehkan mengonsumsi daging, tetapi sebagian besar makanan yang dikonsumsi harus terdiri atas nabati. Anda disarankan untuk mengonsumsi kacang-kacangan seperti lentil, buncis, dan edamame, yang merupakan protein nabati yang sangat baik untuk tubuh.(klikdokter)
Para penderita kolesterol tinggi perlu melakukan diet khusus untuk menjaga agar kadar kolesterol tetap normal.
Redaktur & Reporter : Yessy
- 5 Khasiat Air Rebusan Daun Singkong, Bikin Deretan Penyakit Ini Ogah Mendekat
- 3 Manfaat Air Rebusan Jagung yang Baik untuk Jantung
- Minuman Protein dalam Bentuk Saset, Bisa Dibawa ke Berbagai Aktivitas
- Ini Jenis Kulkas yang Cocok untuk Menunjang Rencana Program Diet di 2025
- 4 Manfaat Daun Binahong, Bikin Jantung Bahagia
- 4 Manfaat Suka Minum Teh Campur Jeruk Nipis, Berat Badan Bakalan Ambyar