6 Kader Golkar Ini Layak Gantikan Setya Novanto

6 Kader Golkar Ini Layak Gantikan Setya Novanto
Yorrys Raweyai. Foto: dok/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Politikus Partai Golongan Karya (Golkar) Yorrys Raweyai mengatakan, pihaknya memiliki banyak tokoh yang bisa menggantikan Setya Novanto sebagai ketua DPR RI.

Novanto sendiri saat ini menghuni rumah tahanan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) karena terjerat dugaan korupsi proyek e-KTP.

Menurut Yorrys, DPR membutuhkan tokoh yang memiliki leadership dan bisa mengayomi karena membawa institusi yang prestisius. 

Dia pun menyebut beberapa politikus Golkar seperti Fadel Muhammad, Mahyudin, Aziz Syamsudin, Bambang Soesatyo, dan Kahar Muzakir.

“Kita lihat siapa yang terbaik. Ada mekanismenya,” kata Yorrys, Selasa (21/11).

Yorrys juga menyebut nama Ade Komaruddin yang merupakan salah satu kader senior Golkar.

“Akom (sapaan karib Ade Komaruddin) juga termasuk karena dia kader senior dan dia tentu saja masih anggota DPR,”  jelas Yorrys. (boy/jpnn) 


Politikus Partai Golongan Karya (Golkar) Yorrys Raweyai mengatakan, pihaknya memiliki banyak tokoh yang bisa menggantikan Setya Novanto sebagai ketua DPR RI.


Redaktur & Reporter : Boy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News