6 Parpol ini Mulai Bahas Koalisi Hadapi Pilpres 2024

6 Parpol ini Mulai Bahas Koalisi Hadapi Pilpres 2024
Enam pimpinan partai politik non-parlemen peserta Pemilu 2019 bertemu bahas koalisi di Pilpres 2024. Foto: Humas Perindo.

jpnn.com, JAKARTA - Enam dari tujuh partai politik non-parlemen peserta Pemilu 2019 bertemu membicarakan rencana koalisi untuk Pemilu 2024.

Keenam parpol tersebut masing-masing Partai Persatuan Indonesia (Perindo), PSI, Partai Hanura, PKP, PBB dan Partai Garuda.

Satu partai non-parlemen peserta Pemilu 2019 lain, yakni Partai Berkarya, rencananya juga akan bergabung untuk membicarakan koalisi.

Perolehan ketujuh parpol non-parlemen ini pada Pemilu 2019 lalu mencapai 13,6 juta suara.

"Tujuh partai politik, termasuk Berkarya, secara keseluruhan memperoleh hampir 13,6 juta suara, terbesar nomor 2 setelah PDIP. Maju terus kawan-kawan," ujar Ketua Umum Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo pada pertemuan yang digelar di Jakarta, Rabu (23/2) malam.

Pertemuan para pimpinan parpol non-parlemen digagas oleh Ketua Umum Perindo Hary Tanoesoedibjo.

Dia mengatakan pertemuan para tokoh tersebut merupakan silaturahmi mengingat partai-partai tersebut adalah peserta Pemilu 2019.

Dari hasil pertemuan keenam parpol mewacanakan bersama-sama menjadi satu koalisi untuk ikut kontestasi pencapresan 2024.

Enam partai politik non-parlemen peserta Pemilu 2019 mulai membahas koalisi menghadapi Pemilu 2024.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News