6 Persen Dana APBN Untuk Desa
Rabu, 03 April 2013 – 06:25 WIB

6 Persen Dana APBN Untuk Desa
JAKARTA - Anggota Komisi II DPR, Budiman Sudjatmiko mengatakan, audiensi forum pembaharuan desa dan persatuan perangkat desa Republik Indonesia dengan Panitia Khusus (Pansus) RUU Desa, Selasa (2/4), menghasilkan sejumlah poin penting yang akan dibahas lebih mendalam oleh Pansus, salah satunya mengenai alokasi APBN untuk desa.
"Yang menguat dari audiensi itu adalah, agar dalam RUU Desa juga dialokasikan 6 persen dari APBN untuk menjadi Dana Alokasi Desa. Dimana 30 persen di antaranya secara merata akan disalurkan untuk seluruh desa. Sementara yang 70 persen di distribusikan secara proporsional," kata Budiman dalam siaran persnya kepada jpnn.com.
Baca Juga:
Kemudian, Budiman menyebutkan, bahwa tingginya ekspektasi/harapan perangkat desa atau unsur-unsur pemerintahan desa agar RUU desa segera disahkan merupakan sesuatu yang pantas menjadi perhatian semua pihak, termasuk Pemerintah dan DPR.
"Sehingga ke depan, pembahasan RUU tentang Desa dapat di akselerasi, namun dengan tetap memperhatikan hal-hal yang sangat khas dari setiap Daerah," kata Budiman.
JAKARTA - Anggota Komisi II DPR, Budiman Sudjatmiko mengatakan, audiensi forum pembaharuan desa dan persatuan perangkat desa Republik Indonesia dengan
BERITA TERKAIT
- Ancaman Hukuman Oknum TNI AL Pembunuh Juwita Bisa Bertambah
- Perubahan KUHAP Penting, Tetapi Harus Perhatikan Juga Faktor Ini
- Ketua INTI Tangsel Ajak Masyarakat Teladani Semangat Kebangkitan Kristus
- Setiawan Ichlas Disambut Hangat saat Mudik ke Palembang, Lihat Ada Pak Gubernur
- 165 Ribu Kendaraan Tinggalkan Jabotabek saat Libur Panjang 2025
- ISNU Gelar Fun Walk dan Menanam Satu Juta Pohon untuk Masa Depan Bumi