6 Remaja Asik Ngeganja, Petugas Datang, Semburat, Tetap Tertangkap
jpnn.com - JAKARTA - Sebanyak 6 remaja diamankan petugas patroli Polsek Pasanggrahan di Jembatan Penyebrangan Orang (JPO) Jalan Alamanda, Pesanggrahan, Jakarta pada Minggu, (29/11) dini hari tadi. Mereka diciduk petugas saat tengah asik menghisap ganja.
Kapolsek Pasanggrahan, Kompol Afroni Sugiarto mengatakan, petugas patroli pejalan kaki sedang memantau tempat-tempat sepi yang rawan kejahatan. Seperti di JPO dan gang-gang sepi di wilayah hukumnya guna menekan angka kriminalitas.
"Saat razia petugas berhasil mengamankan 6 orang remaja yg kedapatan sedang mengkonsumsi narkotika jenis ganja dan setelah digeledah petugas menemukan 3 linting ganja yg disimpan didalam bungkus rokok gudang garam filter," kata dia kepada wartawan, pada Minggu, (29/11).
Ke enam pelaku tersebut, dengan inisial RS (19), M (18), EY (19), W (20), S (21) dan S (19). Selain kedapatan mengkonsumsi ganja, tambah Afroni, petugas juga turut mengamankan 2 unit sepeda motor yang tidak dilengkapi surat kendaraan.
Demi penyelidikan, polisi lantas mengamankan ke enam pelaku yang kini mendekam di Polsek Pasanggrahan guna diproses lebih lanjut.
Lebih jauh, Afroni menegaskan bahwa guna menekan angka kriminalitas diwilayahnya, pihaknya akan terus melakukan operasi dan razia dengan sasaran wilayah atau tempat yg memiliki kerawanan tinggi. (Mg4/jpnn)
JAKARTA - Sebanyak 6 remaja diamankan petugas patroli Polsek Pasanggrahan di Jembatan Penyebrangan Orang (JPO) Jalan Alamanda, Pesanggrahan, Jakarta
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Jalan Utama Penghubung Riau-Sumbar Macet Total, Ternyata Ini Penyebabnya
- Alhamdulillah, Warga Cikaret Kini Miliki Trafo PLN, Aliran Listrik Makin Stabil
- Jembatan Sungai Rokan Miring, Kendaraan Berat Dilarang Melintas
- Masa Cuti Kampanye Berakhir, Aep Syaepuloh Kembali Jabat Bupati Karawang
- Disapu Banjir Bandang, 10 Rumah di Tapsel Sumut Hanyut
- Heboh Anggaran Belanja Gamis & Jilbab Senilai Rp 1 M Lebih di Kabupaten Banggai