6 Temuan KPAI di SDN Pocin 1 Depok: Suasana Tegang, Tertekan, Marah

6 Temuan KPAI di SDN Pocin 1 Depok: Suasana Tegang, Tertekan, Marah
Komisioner KPAI Retno Listyarti saat pengawasan di SDN Pocin 1 Depok, Jabar yang akan digusur untuk pembangunan masjid, Jumat (18/11/2022). Foto: dokumentasi KPAI

jpnn.com, JAKARTA - Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) mengungkap enam temuan terkait SDN Pocin 1 Depok, Jawa Barat yang bakal digusur pemerintah setempat untuk dijadikan lokasi pembangunan masjid.

Temuan ini disampaikan Komisioner KPAI Retno Listyarti yang turun ke SDN Pocin 1 Depok pada Jumat (18/11) untuk melihat langsung kondisi sekolah dan aktivitas belajar mengajar di sana.

6 Temuan KPAI di SDN Pocin 1 Depok: Suasana Tegang, Tertekan, Marah
Komisioner KPAI Retno Listyarti di SDN Pocin 1 Depok, Jumat (18/11/2022). Foto: dokumentasi KPAI

Selain mengunjungi SDN Pocin 1, Retno juga mendatangi SDN Pocin 3 yang  menampung siswa kelas 3, 4 dan 5 SDN Pocin 1.

KPAI juga berdialog dengan Plt Kepala SDN Pocin 01 dan juga Kasi SD Dinas Pendidikan Kota Depok beserta jajarannya di SDN Pocin 3.

"Mereka bersekolah pada siang hari karena keterbatasan ruang belajar di SDN tersebut," kata Retno Listyarti dalam keterangan tertulis, Minggu (20/11).

Berikut 6 temuan KPAI tentang SDN Pocin 1 Depok;

1. Rencana Pembangunan Masjid

Menurut keterangan Dinas Pendidikan Kota Depok, ada kebutuhan  masyarakat untuk mendirikan masjid di wilayah Pondok Cina (Pocin) Depok, tetapi tidak tersedia lahan.

Komisioner KPAI Retno Listyarti mengungkap enam temuan di SDN Pocin 1 Depok yang akan digusur untuk pembangunan masjid. Suasana tegang dan ada yang tertekan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News