65 Daerah Belum Siapkan Dana Pilkada, KPU Pasrahkan ke Kemendagri

jpnn.com - JAKARTA - Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Husni Kamil Manik, meminta Kementerian Dalam Negeri segera melakukan supervisi terhadap 65 daerah yang belum menganggarkan biaya pilkada dalam APBD-nya.
Menurut Husni, puluhan daerah itu baru berakhir masa jabatan kepala daerahnya semester I 2016, sehingga sangat wajar bila belum mengalokasikan biaya pilkada dalam APBD tahun 2015.
"Sangat wajar belum memiliki biaya pilkada dalam APBD tahun 2015 karena aturan pilkada baru terbit Januari 2015. Kan mereka juga gak boleh futuristik kan, belum ada penetapan kewajiban pilkada lantas muncul anggarannya di APBD," kata Husni, usai rapat konsultasi dengan Komisi II DPR, di Senayan, Selasa (31/3).
Nah, yang menjadi persoalan adalah bagaimana agar 65 daerah yang belum memiliki anggaran Pilkada serentak Desember 2015, segera mendapatkan solusi atas masalah itu. Dalam posisi ini, Husni berharap adanya supervisi dari Kemendagri.
"Kita berharap kemendagri intensif melakukan supervisi agar mereka bisa menuntaskan dengan segera anggarannya. Kami tidak ikut campur dalam bagaimana agar anggaran tersedia, itu kan kewenangannya kemendagri," ujar Husni.(fat/jpnn)
JAKARTA - Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Husni Kamil Manik, meminta Kementerian Dalam Negeri segera melakukan supervisi terhadap 65 daerah yang
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Jangan Lupa Bawa Payung, Jakarta Diperkirakan Diguyur Hujan
- 5 Berita Terpopuler: Honorer Menangis, Nasib Pengangkatan R2/R3 Tua Diujung Pensiun, untuk PPPK 2024 Tahun Depan
- Revisi KUHAP, Superioritas Penyidikan Menghilangkan Pengawasan & Pemenuhan Hak Tersangka
- Banyak Banget Honorer Terkena PHK, Masih Ada Peluang Lanjut, termasuk Guru
- Pernyataan Tegas KemenPANRB soal Pengangkatan PPPK 2024, Menyebut Tanggal
- Meski Ada Efisiensi Anggaran, Menhub Dudy Tetap Adakan Mudik Gratis Lebaran 2025