6.578 Peserta CPNS Berebut 412 Formasi, Semoga Berhasil

jpnn.com, MAGETAN - Sebanyak 6.578 peserta CPNS saat ini berebut 412 formasi di Kabupaten Magetan, Jawa Timur. Tahun ini, Magetan mendapat jatah sebanyak 412 formasi CPNS dari tenaga pendidikan, kesehatan, dan teknis.
Tes SKD CPNS di Kabupaten Magetan ini sudah mulai digelar sejak 1 Februari hingga nanti 7 Februari mendatang. Tes seleksi dipusatkan di SMK Negeri 1 Magetan.
Wakil Bupati Magetan, Nanik Endang Rusminiarti, bersama Forkopimda yang melakukan pengecekan memastikan, segala peralatan sudah siap sehingga tes seleksi CPNS bisa berjalan lancar.
"Panitia juga menyediakan ruang khusus untuk memantau aktivitas di setiap ruang tempat pelaksaan tes. Selama tes berlangsung, ruang pelaksanaan steril kecuali petugas atau panitia," kata Nanik.
Sebelum masuk ruang, peserta tes CPNS terlebih dahulu diperiksa ketat oleh petugas. (pul/pojokpitu/jpnn)
Tes SKD CPNS ini sudah mulai digelar sejak 1 Februari hingga 7 Februari 2020 mendatang.
Redaktur & Reporter : Natalia
- Lantik 3.344 PPPK & 352 CPNS, Rudy Susmanto Pengin ASN Jadi Agen Perubahan
- Kepala BKN Desak Instansi Percepat Pengangkatan CPNS dan PPPK 2024, Ingat Deadline
- Pesan Maesyal Rasyid ke 1.694 ASN CPNS & PPPK yang Baru Dilantik: Jaga Ucapan dan Perilaku
- 1.230 CPNS & PPPK Bakal Dilantik Langsung oleh Gubernur Muhidin
- 5 Berita Terpopuler: SPMT PPPK 2024 Lebih Cepat dari CPNS, tetapi Belum Ada Kabar Lanjutan, Dirjen Nunuk Angkat Bicara
- CPNS dan PPPK Jangan Merasa Aman Jadi ASN, Kepala BKN Beri Warning