7 Hal Penting Saat Touring Komunitas, Nomor 3 Wajib Dilakukan

7 Hal Penting Saat Touring Komunitas, Nomor 3 Wajib Dilakukan
Ilustrasi touring komunitas saat Maxi Yamaha Day 2023 Cianjur. Foto: dok for jpnn

Selain itu, pastikan formasi setiap pengendara yang ada di belakang sedikit melebar ke kanan ataupun ke kiri, guna mendapatkan pandangan jalan yang lebih luas (tidak terhalang peserta touring yang ada di depan).

Tidak hanya itu, tingkat kecepatan saat touring juga perlu diperhatikan, karena selain mempertimbangkan risiko kecelakaan, jika terlalu cepat rombongan yang mengikuti dibelakang sangat mungkin tertinggal.

Pada poin tersebut, leader yang bertugas memimpin rombongan memainkan peran penting dalam menentukan ritme kecepatan para peserta touring.

6. Dilarang Saling Mendahului

Saling mendahului di antara para peserta touring sangat tidak dianjurkan, karena selain berbahaya juga dapat menyebabkan rombongan menjadi terpecah.

Tetap ikuti formasi touring yang sudah ditentukan pada saat briefing, ikuti ritme kecepatan leader yang memimpin di depan dan jangan melepaskan diri dari rombongan.           

7. Patuhi Peraturan Lalu Lintas

Terakhir, selalu patuhi setiap aturan dan rambu-rambu lalu lintas yang berlaku di jalan.

Penting bagi para biker lebih memahami tata cara berkendara aman ketika berkelompok (touring), sehingga perjalanan yang dilakukan bisa berlangsung lancar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News