7 Hari Jelang Pencoblosan Pilkada, Hasto: Banyak Kandidat dari PDIP Berasal dari Rakyat
Hasto mengatakan rakyat pada dasarnya memiliki hak merdeka menentukan kepala daerah. Bukan memilih berdasarkan preferensi elite politik.
"Pilkada sebagai momentum untuk mewujudkan kedaulatan rakyat, bahwa rakyat, lah, yang memiliki kemerdekaan untuk memilih tanpa intervensi mana pun," ujarnya.
Toh, kata Hasto, Indonesia saat ini menjadi negara yang berbentuk republik, sehingga rakyat punya kedaulatan memilih pemimpin.
Berbeda hal ketika Indonesia berbentuk kerajaan yang membuat menantu, saudara, dan sahabat dari raja bisa berkuasa.
"Nantinya akan ditetapkan sebagai bagian dari hulu balang raja itu," kata Hasto.
Pria kelahiran Yogyakarta itu mengatakan PDIP di sisa waktu sebelum pencoblosan meyakini kandidat yang mereka usung pada pilkada serentak 2024 memperoleh kepercayaan dari rakyat.
"Bukan rahmat dari orang yang punya dana banyak, orang yang sebelumnya memegang kekuasaan. Bukan seperti itu,” kata dia.
Adapun, Hasto turut didampingi Wasekjen PDIP Yoseph Aryo Adhi Darmo dan Ketua DPP PDIP Bidang Reformasi Sistem Hukum Nasional Ronny Talapessy saat konferensi pers. (ast/jpnn)
Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?
Sekjen PDIPHasto Kristiyanto menyebut kalangan rakyat biasa banyak yang menjadi kandidat dari parpolnya pas pilkada 2024.
Redaktur : Fathan Sinaga
Reporter : Aristo Setiawan
- Hasto PDIP Sebut Kedekatan Anies dengan Pram-Doel Akibat Demokrasi yang Dikebiri
- Ceng Mujib Ajak Masyarakat Menciptakan Pilkada Aman dan Damai
- Ulas Putusan MK, Megawati Bicara Sanksi Pidana Bagi ASN & Anggota TNI/Polri yang Tak Netral
- Yoyok Sukawi Menyambut Kiai Said Aqil di Bandara, Minta Dukungan buat Pilwalkot Semarang
- TNI Sampai Mengerahkan Pesawat, Helikopter Hingga Kapal Perang
- Pemungutan Suara di Daerah Terdampak Erupsi Gunung Lewotobi Sesuai Jadwal