7 Kartu Kuning Mewarnai Persebaya Vs Persija Jakarta, Cek Klasemen Liga 1
jpnn.com - SURABAYA - Tak ada pemenang yang keluar dari Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, seusai laga klasik Persebaya Surabaya vs Persija Jakarta berakhir, Sabtu (9/12) sore WIB.
Sahibulbait Persebaya gagal memanfaatkan dukungan langsung dari Bonek dan Bonita. Skor akhir 1-1.
Persebaya tertinggal terlebih dahulu setelah gawang yang dijaga kiper Timnas Indonesia Ernando Eri jebol oleh Maciej Gajos.
Bruno Moreira menyamakan kedudukan menjadi 1-1. Di babak kedua tak ada gol yang tercipta, meski pertarungan lebih sengit ketimbang di 45 menit pertama.
Wasit Nendi Rohaendi mengeluarkan tujuh kartu kuning, tiga untuk Persebaya, empat buat Persija.
Catatan tak pernah menang Persebaya pun bertambah panjang, menjadi tujuh laga (tiga imbang, empat tumbang).
Tim asuhan Uston Nawawi itu kini untuk sementara berada di peringkat ke-13.
Duel klasik Persebaya vs Persija Jakarta pada pekan ke-22 Liga 1 berakhir tanpa pemenang.
- Persebaya Vs Borneo FC: Nadeo Kartu Merah, Rivera Ukir Brace
- Madura United Menaklukkan Bali United di Bangkalan
- Persebaya Vs Borneo FC: Tuan Rumah Keropos di Belakang
- Madura United Vs Bali United Sore Ini Tanpa 2 Kepala
- Penjelasan Dokter soal Kronologi Cedera Dedi Kusnandar, Ngeri
- Tebak Skor Persebaya Vs Borneo FC, Berhadiah Penahan Dingin