7 Kebaruan Suzuki Baleno Jadi Modal Bersaing di Kelas Mobil Rp 250 Juta

7 Kebaruan Suzuki Baleno Jadi Modal Bersaing di Kelas Mobil Rp 250 Juta
Suzuki Baleno facelift. Foto: Ridha/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Kehadiran New Baleno Hatchback, pada Jumat (20/12), diharapkan bisa menyegarkan pilihan konsumen di kelas mobil dengan harga di bawah Rp 250 juta.

Baleno sendiri, menurut PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) sama sekali membawa target konsumen berbeda berbanding Swift, meskipun Jazz dan Yaris tetap saja jadi pesaingnya di pasar.

Sekitar tujuh bagian penyegaran yang ditawarkan Baleno Hatchback facelift. Sementara harganya hanya naik sekitar Rp 3 jutaan dari banderol model lama. Di mana, untuk varian transmisi manual Rp 221.000.000 dan transmisi otomatis Rp 233.500.000.

7 Kebaruan Suzuki Baleno Jadi Modal Bersaing di Kelas Mobil Rp 250 Juta

Lantas apa saja tujuh ubahan tersebut? Mulai dari sektor luar (eksterior). Penyematan lampu LED projector menambahkan kepercayaannya sebagai mobil kekinian.

Bumper depan dipahat lebih sporty bersama gril lebar dan rumah lampu kabut baru.

Unsur gagahnya didukung dari tongkrongan pelek hitam mengilap berukuran 16 inci dan penggunaan ban profil 195/55 R16.

7 Kebaruan Suzuki Baleno Jadi Modal Bersaing di Kelas Mobil Rp 250 Juta

Kehadiran Suzuki Baleno facelift, diharapkan bisa menyegarkan pilihan konsumen di kelas mobil dengan harga di bawah Rp 250 juta.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News